Notification

×

Iklan

Iklan

BUPATI PESSEL LAUNCHING TOKO TANI INDONESIA DI SUTERA

01 Juli 2016 | 21:31 WIB Last Updated 2016-07-02T01:46:00Z
Surantih - Bupati Pesisir Selatan H.Hendrajoni lakujan acara Lounching Toko Tani Indonesia (TTI) Pesisir Selatan yang dipusatkan di Kbtor Camat Sutera pagi ini.


Bupati dalam sambutannya menjelaskan bahwa kebutuhan ketahanan pangan masyarakat menjadi tanggungjawab pemerintah. Untuk itu digelarlah acara seperti ini.
Menurut bupati, untuk menstabilkan harga pangan dibutuhkan kebersamaan kita semua.
Petani bergerak dengan pertaniannya yang baik, pemerintah nagari ikut memantau dan memberikan informasi kepihak pemerintah yang lebih tinggi sehingga kita bisa menetapkan harga yang lebih baik.
"Kita harus satu dalam kebersamaan. Petani, pedagang dan pemerintah harus sejalan sehingga kita bisa sejahtera secara bersama", tutur bupati.


Seusai launching tersebut, 100 kantong beras murah dengan nilai total Rp.4.500.000,- diborong Bupati Hndrajoni dan langsung dibagi-bagikan kepada masyarakat yang hadir pada acara tersebut.
Sebelumnnya Kepala Badan Ketahanan Pangan Pesisir Selatan Hj. Emirda Zizwati,SE dalam laporannya menjelaskannya bahwa Pessel punya 45 ton cadangan pangan di daerah ini.
"Selain itu kita juga punya 23 lumbung pangan di Pesisir Selatan guna nembantu masyarakat bila musibah datang atau terjadi kenaikan harga pangan sewaktu-waktu", tutur
Tidak hanya sampai disitu, pemerintah juga membentuk Toko Tani Indonesia untuk Pesisir Selatan terdapat di Kecamatan Sutera guna nembantu petani dalan penyediaan dan pengadaan pangan yang harganya lebih murah dari pasar.
"Kita akan kembangkan di kecamatan-kecamatan lain yang kita pilih kelompok tani yang punya naluri bisnis untuk mengelolanya", tutur Emirda Zizwati.*

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update