Notification

×

Iklan

Iklan

TURNAMEN BUPATI CUP I DIIKUTI 16 KLUB

12 Juli 2016 | 22:54 WIB Last Updated 2016-07-12T15:57:46Z


Tanah Datar - Bupati Tanah Datar H. Irdinansyah Tarmizi, senin (11/7) buka secara resmi open turnamen Bupati Cup I tahun 2016, di lapangan bola kaki Nagari Guguak Malalo.

Acara pembukaan tersebut juga dihadiri oleh anggota DPRD dari fraksi partai Golkar Herman Sugiarto, Kepala BPBD Kabupaten Tanah Datar yang juga mantan camat Batipuh Selatan Mukhlis, Camat Batipuh Selatan Syahril, Kepala Satpol PP Kabupaten Tanah Datar, Muspika Kecamatan Batipuh Selatan dan beberapa perantau dari Malalo.

Pada kesempatan itu Bupati H. Irdinansyah menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh panitia atas terlaksananya kegiatan ini, oleh sebab itu
Sangat menghargai kegiatan ini, kedepan kita akan terus melakukan pembinaan - pembinaan di bidang olahraga terutama yang melibatkan pemuda.

Oleh sebab itu menurut Irdinansyah, tahun depan Kabupaten Tanah Datar berencana akan menggelar liga nagari yang tujuan utamanya untuk mencari bibit-bibit pemain muda yang akan mampu mengharumkan nama Kabupaten ditingkat provinsi bahkan nasional.

Selain itu dengan diadakannya liga nagari ini secara otomatis kita juga telah melakukan pembinaan kepada pemuda generasi bangsa untuk bisa berkarya dan mengembangkan bakatnya dibidang olahraga terutama sepakbola, pungkas Irdinansyah.

Sementara itu panitia pelaksana, Maidizon menyampaikan bahwa dalam turnamen yang akan digelar dari tanggal 11 - 29 Juli 2016 kali ini akan diikuti oleh 16 klub bola kaki yang berasal dari Kabupaten Tanah Datar, Kota Padang Panjang, Kabupaten Padang Pariaman dan Kabupaten Solok.

Selain itu turnamen ini juga bertujuan untuk mengurangi dan memberantas penyakit masyarakat disamping juga merupakan ajang olahraga rutin yang dilakukan oleh masyarakat Nagari Malalo, ungkapnya. (hp/ss)


IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update