Padang Panjang - Akhirnya karya dari Musra Dahrizal selesai dicetak . Buku " Pantun Minang" ini dicetak dalam dua bahasa yaitu Bahasa Minang dan Bahasa Indonesia .
Bertempat di Rumah Budaya Fadli Zon, Aie Angek, Tanah Datar, Sumatera Barat Peluncuran Buku "Pantun Minang" Dua Bahasa (Minang-Indonesia) karya Mak Katik Musra Dahrizal, Kamis, 18 Agustus 2016, malam berlangsung meriah dengan dihadiri dari berbagai elemen masyarakat.
Buku berisi 5000-an pantun Minang ini sedang diusulkan masuk rekor MURI sebagai buku berisi pantun Minang terbanyak. Dan lebih istimewanya , peluncuran buku " Pantun Minang" ini bertepatan dengan hari ulang tahun ke-66, Mak Katik.
Banyak kolega dari Mak Katik selain mengucapkan selamat juga mendoakan agar Mak Katik selalu diberikan kesehatan dan tetap produktif dalam berkarya. (*)