Notification

×

Iklan

Iklan

Sembelit ? Inilah Cara Alami Untuk Mengatasinya

30 Agustus 2016 | 23:14 WIB Last Updated 2016-08-31T02:54:41Z
Kita yang tinggal di Ranah Minangkabau, sangat dimanjakan dengan menu makanan yang super lezat. Namun adakalanya kelezatan makanan ini tidak dibarengi dengan kecukupan minum air putih dan asupan serat makanan. Alhasil, kita akan mengalami yang disebut dengan sembelit.

Sembelit atau lebih mudahnya orang sering bilang susah BAB (Buang Air Besar) banyak dialami bagi mereka yang pola makannya kurang serat.

Berikut beberapa penyebab sembelit:
- Kurang minum Air putih.

- Asupan makanan yang kurang serat.

Gejala Sembelit biasanya adalah perut terasa sebah, sakit, kembung, merasa ada sesuatu yang mengganjal, sakit saat BAB, dan berdarah saat BAB. Jika sembelit ini berlangsung lama bisa menyebabkan wasir atau sering juga disebut ambeien. Selain itu, sembelit juga bisa menyebabkan fecal impaction, anus robek, dan rektum prolaps.

Berikut ini cara mengatasi sembelit  dengan cepat yang bisa mulai Anda praktekkan:
1. Banyak minum air putih.

Untuk mengatasi sembelit paling tidak Anda harus minum 2 sampai 4 gelas air putih hangat tambahan selama beberapa hari. Minumlah 300 sampai 600 ml air putih langsung setelah bangun di pagi hari jika mengalami sembelit beberapa hari.

2. Perbanyak mengonsumsi makanan berserat: 
Sudah jelas sayur dan buah-buahan adalah makanan yang kaya akan serat dan baik dalam melancarkan BAB. Jadi, usahakan paling tidak mengonsumsi 24 sampai 38 gram serat tiap hari.

3. Hindari mengonsumsi makanan yang terlalu banyak mengandung lemak, produk susu, dan gula halus karena justru akan memperparah sembelit. Contoh: gulai, Kalio, gajeboh , cancang dan lain-lain.

4. Olahraga: Jangan malas untuk bergerak apalagi duduk terus menerus, berolahraga dapat membantu pergerakan usus yang sehat. Berolahragalah minimal 30 menit dari olahraga ringan atau berat.

5. Makan pepaya masak sebelum makan nasi , pepaya ini kaya akan serat serta berfungsi sebagai pelawas yang dapat membantu mengatasi sembelit.

6. Berjongkok untuk memperlancar BAB,  Jongkoklah dengan posisi alami, angkat lutut ketika duduk di toilet dan topang kaki di bangku tanjakan anak-anak.

Cara Mengatasi Sembelit Dengan Obat Tradisional

1. Temulawak:Giling rimpang temulawak bersama biji sesawi secukupnya yang sudah dicuci bersih. Tambahkan sedikit air, lalu peras dan airnya bisa diminum.Cara lain, iris-iris temulawak dan tambahkan gula jawa serta asam jawa. Tuangkan air mendidih dan saring airnya. Minum selagi hangat

2 .Lidah buaya:Ambil setengah batang lidah buaya, cuci bersih, kupas kulitnya, dam ambil dagingnya.Cincang dagingnya dan seduh dengan setengah cangkir air panas.Bisa ditambahkan dengan 1 sdm madu. Makanlah daging tersebut saat masih hangat dua kali sehari.

3. Teh Jati Cina atau Teh Rossen T,
yang sudah tersedia dalam bentuk teh celup. Anda dapat peroleh di Pondok Herba - Padang Panjang. Sekaligus Anda dapat berkonsultasi dengan herbalisnya.


Semoga bisa membantu meringankan keluhan Anda ...

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update