Notification

×

Iklan

Iklan

[ Video] Belum Berkunjung Ke Minangkabau, Jika Tak Mencicipi Sate Mak Syukur

05 September 2016 | 21:48 WIB Last Updated 2016-12-14T09:50:40Z

Padang Panjang - Begitu halnya dengan kunjungan Wapres RI Jusuf Kalla ke Minangkabau , dalam rangka menerima gelar Kehormatan Doktor Honoris Causa di bidang Hukum Pemerintahan Daerah dari Universitas Andalas (Unand) - Sumatera Barat hari Senin ( 5/9).

Wakil Presiden Jusuf Kalla juga menyempatkan singgah di Kota Padang Panjang untuk menikmati kuliner Sate Mak Syukur. Kunjungan ke Sate Mak Syukur itu merupakan kali ke dua, setelah kunjungan sebelumnya saat menjabat sebagai Wapres pada periode pertama di era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Bapak Presiden RI Joko Widodo pun sempat singgah menikmati sate ini pada saat kunjungan kerjanya ke Sumatera Barat. Icon kuliner Minangkabau yang menjadi favorit para petinggi negara ini.

Kelezatan kuliner khas  Minangkabau , Sate Mak Syukur telah menjadi buah bibir sekaligus tujuan bagi siapa pun yang berkunjung ke Kota berhawa sejuk Padang Panjang,  tak terkecuali bagi para petinggi di negara ini. Jadi wajar bila ada pemeo, " Belum sempurna berkunjung ke Minangkabau, jika tidak mencicipi  Sate Mak Syukur."

Kunjungan Wapres disambut langsung oleh Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit, Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang Edwar Juliartha, Dandim 0307 Tanah Datar, serta pejabat TNI/ Polri Setempat. Juga nampak hadir, beberapa pejabat Pemko Padang Panjang seperti Sekdako, Kepala BPBD, Kepala Dishub, Kabag Humas dan pejabat eselon lainnya.

Terlihat Wapres Jusuf Kalla beserta rombongan sangat menikmati hidangan Sate Mak Syukur yang terletak di kelurahan Silaing Bawah Kecamatan Padang Panjang Barat ini dengan senang hati.  Kuliner legendaris Sate Mak Syukur telah berdiri sejak tahun 1941 silam adalah destinasi yang tak terlewatkan di Setiap kunjungan Pejabat Negara RI.

Selanjutnya, Wapres Jusuf Kalla diagendakan akan ke Bukittinggi untuk melakukan pertemuan dengan kepala daerah dan tokoh masyarakat Sumbar di Istana Bung Hatta.

Dihari Kedua kunjungannya ke Sumatera Barat hari Selasa (6/9) Wapres  RI Jusuf Kalla dan rombongan akan berkunjung ke Tanah Datar untuk menghadiri berbagai rangkaian acara, seperti menaiki istana Pagaruyung secara adat dan  singgah di kampung halaman  istri Jusuf Kalla Lintau Buo - Tanah Datar.Selanjutnuya, Di sore harinya Wapres akan bertolak ke Jakarta Via BIM. (Putra)

Berikut Video Kunjungan Wapres Jusuf Kalla beserta rombongan ke Sate Mak Syukur - Padang Panjang :


IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update