Tanah Datar-Sebanyak 300 siswa SD, SLTP dan SLTA serta diperkuat dengan 8 Sanggar Seni di Kabupaten Tanah Datar akan memeriahkan Festival Pesona Budaya Minangkabau yang rencananya dilaksanakan pada 21 hingga 29 Oktober 2016 mendatang.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Pariwisata, Budaya, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tanahdatar Marwan kepada wartawan di Benteng Van Der Capellen Batusangkar, Senin ( 3/10) kemarin. Mereka akan mempertunjukkan Tari Kolosal.
Selain itu, kesenian Talempong Pacik akan dimainkan oleh 1.000 orang yang berasal dari SD se-Kabupaten Tanahdatar,” sebutnya. Kemudian tambah Marwan, para Bundo Kandung utusan dari setiap nagari akan beriringan membawa Jamba.
" Setiap Nagari akan mengutus sebanyak 15 Bundo Kandung beserta Jambanya, jadi jumlah nagari di Tanah Datar sebanyak 75 nagari maka akan ada 1125 Jamba, kita berharap acara ini menjadi rekor MURI," ujar marwan. Marwan menuturkan, festival ini juga akan dimeriahkan dengan aksi dari seniman dan anggota sanggar dengan berjejer sebanyak 100 orang secara serentak Menari Piring Diatas Kaca. Marwan mengharapkan kepada seluruh warga Tanah datar untuk turut memeriahkan Festival Pesona Budaya Minangkabau ini.
“Sebelumnya festival ini bernama Festival Pagaruyung, namun karena permintaan para perantau maka diubah namanya dengan Festival Pesona Budaya Minangkabau dan pelaksanaannya telah yang ke tujuh kalinya,” sebut Marwan.
Hadir pada acara itu Kepala BPCP Sumbar Riau Kepri Nurmatias, Kabag Humas Adryanti Rustam, Anggota DPRD Tanahdatar Eri Henri dan seluruh insan pers yang bertugas di wilayah Tanah Datar. (Kenzie)