Notification

×

Iklan

Iklan

Peresmian Klinik Polres Padang Panjang

01 Oktober 2016 | 16:05 WIB Last Updated 2016-12-14T09:03:39Z


Padangpanjang -- Kapolres Padang Panjang Cepi Noval mengapresiasi Walikota Padang Panjang Hendri Arnis yang telah memberikan rekomendasi berdirinya Klinik Polres Padang Panjang. 

“ Pada kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi tinggi nya  kepada Bapak Walikota yang telah memberikan rekomendasi atas berdirinya Klinik Polres Padang Panjang,” Katanya saat memberikan sambutan pada Peresmian Klinik Polres Padang Panjang, Jumat (30/9).

Dikatakannya, Kehadiran Klinik Polres Padang Panjang adalah sebagai wujud peran serta Pemerintah Kota Padang Panjang dalam bidang pelayanan kesehatan.”Dengan berdirinya Klinik ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan untuk pelayanan bagi personil Polri, maupun masyarakat yang ada di sekitar, dan masyarakat Padang Panjang pada umumnya,” ungkapnya.

Turut Hadir, Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang Edwar Julirtha,Kepala Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Sumbar AKBP Arios, FORKOPIMPDA serta Pejabat Pemko dan Pejabat Polres Padang Panjang lainnya.

Pembangunan Kesehatan menurut Kapolres Cepi Noval merupakan salah satu program prioritas Polres Padang Panjang & Pemko yang didasarkan atas kenyataan bahwa bidang kesehatan merupakan bagian yang penting yang langsung meningkatkan harkat dan martabat manusia dalam kerangka pembangunan seutuhnya.

Lebih Jauh, Kapolres Cepi Noval mengatakan, Klinik Polres Padang Panjang yang  berada di Kelurahan Koto Panjang Kecamatan Padang Panjang Timur tersebut juga melayani BPJS. “ Manfaat klinik ini bukan saja untuk Polres Padang Panjang, tapi juga untuk masyarakat sekitar yang melayani BPJS sehingga tak perlu lagi pergi berobat jauh lagi dan menghemat biaya,” Ungkapnya.

Walikota Padang Panjang Hendri Arnis sebaliknya juga memuji terhadap apa yang dilakukan oleh Kapolres  Cepi Noval yang baru 14 hari menjabat itu. “Saya mengapresiasi Kapolres yang telah  bekerjasama dengan pemerintah Kota Padang Panjang yang telah menggabungkan Puskeskel Koto Panjang menjadi Klinik Polres Padang Panjang”, ungkapnya

Kendati demikian, Walikota Hendri Arnis mengharapkan Klinik tersebut bisa dikembangkan kedepan untuk menjadi lebih baik dari yang sekarang. (putra).


IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update