Notification

×

Iklan

Iklan

KOMISI IX DPR RI TINJAU RS DR. ALI HANAFIAH BATUSANGKAR

27 Januari 2017 | 21:43 WIB Last Updated 2017-01-27T14:43:46Z

Batusangkar-pasbana.com : Komisi IX DPR RI melakukan kunjungan lapangan ke Rumah Sakit Dr. Ali Hanafiah Batusangkar, Jum’at (27/1). Kedatangan 9 orang rombongan anggota DPR RI disambut langsung oleh Bupati Tanah Datar H. Irdinansyah Tarmizi, Wabup Zuldafri Darma, Sekda dan Asisten, Kepala Rumah Sakit dan Kepala OPD di lingkungan Pemda Tanah Datar.

Adapun anggota DPR RI yang ikut dalam rombongan tersebut diantaranya H. Syamsul Bachri S, MSc (ketua tim), Betti Shadiq Pasadigoe (anggota), H. John Kenedy Azis, SH (anggota), Khaidir Abdurrahman, SIP (anggota), dr. H. Suir Syam, M.Kes,MMR (anggota), Siti Mufattahah, Psi (anggota), dr. Verna Gladies Merry Inkiriwang (anggota), H. Handayani, SKM (anggota) dan dr. Adang Sudrajat, MM, AV (anggota). Rombongan juga didampingi oleh pegawai dari Kementerian Kesehatan RI, BPJS Kesehatan Pusat dan Anggota Badang Pengawas.


Bupati Tanah Datar dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kunjungan Anggota DPR RI Komisi IX ke Tanah Datar. “ Selama saya bertugas sebagai Bupati baru kali ini saya menerima kunjungan anggota DPR RI secara lengkap”, ucap Bupati. 
 
“Melalui Bapak/Ibu anggota DPR RI yang terhormat kami tumpangkan harapan besar untuk pembangunan infrastruktur Rumah Sakit Ali Hanafiah Batusangkar ke depan lebih baik lagi”, harap Bupati.
 

“Tadi sudah sama-sama Bapak/Ibu saksikan bahwa kondisi Rumah Sakit Kebanggaan masyarakat Kabupaten Tanah Datar yang kondisinya sudah sangat memprihatinkan. Ruangannya yang sempit ditambah lagi sudah banyak bangunannya yang sudah tua dan bisa dibilang tidak layak lagi untuk melakukan pelayanan kesehatan secara maksimal, namun demikian kami tetap berusaha memberikan yang terbaik buat masyarakat”, tambah Irdinansyah.
 
" Untuk itu besar harapan kami dengan kunjungan Bapak/Ibu Anggota DPR RI yang tergabung dalam komisi IX ini untuk bisa mengarahkan anggaran kesehatan pusat untuk perbaikan pelayanan di rumah sakit kami ini, " pungkas Irdinansyah.
 
Bak gayung bersambut apa yang disampaikan oleh Bupati Tanah Datar dijawab langsung oleh Ketua Komisi IX anggota DPR RI H. Syamsul Bachri S. “Kedatangan kami kesini dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan melihat langsung kondisi pelayanan kesehatan yang ada di Tanah Datar khususnya di Rumah Sakit Ali Hanafiah ini”, ungkap Syamsul Bachri.
" Setelah kami lihat langsung ke lapangan, memang benar adanya bahwa infrastruktur RS Ali Hanafiah harus segera diperbaiki, dan kami akan usahakan anggaran untuk perbaikan infrastruktur RS Ali Hanafiah pada tahun 2018 nanti,"  tambah Syamsul Bachri.

" Selain itu kunjungan Komisi IX anggota DPR RI ini juga untuk melihat apakah kebijakan pusat tentang kesehatan masyarakat juga didukung dan dijalankan dengan baik di daerah. “Untuk itulah kami datang dan melihat langsung apa yang terjadi di daerah, ” sambung Syamsul Bachri.
 
Dia juga memastikan bahwa pelayanan BPJS Kesehatan harus benar – benar pro rakyat, jangan sampai ada pasien yang ditanggung BPJS membeli obat menggunakan uang sendiri karena alasan obat tidak tersedia di rumah sakit. “Kalaupun benar obat tidak tersedia itu mutlak tanggung jawab rumah sakit untuk membelinya, " kata Syamsul.
 
Saat melakukan peninjauan ke rumah sakit Ali Hanafiah rombongan juga sempat melakukan dialog langsung dengan beberapa pasien yang sedang antrian menunggu mengambil obat di loket pengambilan obat. (hp)

PILKADA 50 KOTA




×
Kaba Nan Baru Update