Notification

×

Iklan

Iklan

LOLOS MEWAKILI SUMBAR, SSB PUTRA BUMI SERAMBI BERTOLAK KE PALEMBANG

04 Januari 2017 | 20:49 WIB Last Updated 2017-01-04T14:04:01Z

Padang Panjang - Sebuah prestasi dalam bidang olahraga ditorehkan oleh putra-putra Kota Serambi Mekah. Setelah melalui kompetisi yang cukup ketat ,  SSB Putra Bumi Serambi akhirnya berhasil mewakili Propinsi Sumbar  di Festival Danone Nations Cup yang berlangsung di Palembang.

Atas nama Pemko Padang Panjang, Walikota Hendri Arnis melalui Sekda Edwar Juliartha  Sekda  melepas keberangkatan SSB Putra Bumi Serambi bertolak ke Palembang, Selasa ( 3/1)

SSB Putra Bumi Serambi berhasil menyisihkan 96 tim di Sumatera Barat pada  turnamen yang di gelar 25 – 26 Desember di Kota Padang  beberapa waktu yang lalu. Dan akhirnya berhasil menjadi wakil Sumbar untuk berlaga di Festival Danone Nation Cup region Sumatera di Kota Palembang  dari tanggal 7 s/d 8 Januari mendatang .

Fikri Aulia yang merupakan pelatih SSB Putra Bumi Serambi telah siap untuk berkompetisi. Hal ini didukung oleh latihan rutin  dua kali dalam seminggu yaitu Jumat dan Minggu. “ Mereka bersemangat dalam berlatih, kita telah mempersiapkan mereka sejak tahun 2015 yang lalu”, katanya.

“ Semoga pertandingan yang dilewati nantinya bisa memberikan yang terbaik untuk Kota Padang Panjang,” harapan Sekda Edward Juliartha.

Pemenang di tingkat Region Sumatera dalam Festival Danone Nation Cup di Palembang nantinya akan melanjutkan petandingan  di Jakarta untuk beradu dengan masing masing region di Indonesia, kemudian pemenang di Jakarta akan diberangkatkan ke Tingkat Dunia yaitu di Amerika Serikat.

Tim bola U- 11  SSB Putra Bumi Serambi yang akan berangkat ke Palembang yakni Hafizul Ilmi, Andryan, Yusuf Maulana, Rafi Efandra, Willdi, M Iqbal, M. Ridho,Yoga M.D, Radit. M, Jacki,Fajar Alfrigo, M. Zidane Damora, Farel Alfarabi dan Hanif.  Mereka berangkat bersama pembina Desrizal, Manejer Dolly Damora,Pelatih Fikri Aulia  dan Assiten Pelatih Elli Yasman (Putra )


IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update