Padang Panjang - Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang Edwar Juliartha menghimbau kepada para PNS yang akan memasuki masa pensiun, agar tetap aktif dan jangan sampai berhenti beraktifitas untuk melakukan berbagai hal yang bermanfaat dan menghasilkan. Hal tersebut disampaikannnya saat membuka pelatihan kewirausahaan bagi PNS yang akan memasuki masa PNS, di Gedung M Syafei Kota Padang Panjang, Selasa (31/1).
Dikatakannya, memasuki masa pensiun memang tidak mudah, apalagi sebelumnya seseorang itu memiliki jabatan atau kedudukan, maka ketika pensiun itu tiba jabatan tersebut akan hilang, begitu pula muncul persepsi yang salah, mengatakan jika semakin tua semakin tidak dihargai.
Oleh karena itu, dengan banyak melakukan kegiatan yang bermanfaat dan menghasilkan seperti menekuni suatu bidang usaha, tentunya para PNS yang memasuki masa pensiun tetap bersemangat dan power full. “ Pensiun itu pasti oleh karena itu persiapkanlah segala sesuatunya untuk menjalani masa pensiun,” ungkapnya
Pelatihan Kewirausahaan yang diperuntukkan bagi PNS Kota Padang Panjang yang akan menjalani purnatugas tersebut diselenggarakan oleh BKD bekerjasama dengan BTPN cabang Bukittinggi .
Menurut Kepala BKD Kota Padang Panjang Martoni, ada sekitar 217 PNS yang akan pensiun hingga empat tahun kedepan. Mereka akan diberikan sejumlah pelatihan yang diarahkan sesuai dengan hobi mereka. “Bagi yang hobi memasak akan diberikan pelatihan memasak, yang hobi berdagang juga ada pelatihannya, ” katanya. (Put)