Tanah Datar -- Perdami (Persatuan Dokter Mata Indonesia) Sumatera Barat datang ke Lapangan Cindua Mato untuk melaksanakan senam pagi bersama masyarakat kota Batusangkar,Minggu (2/4).Kali ini senam pagi yang digagas Perdami mendapat antu.sias yang tinggi dari masyarakat kota Batusangkar dan sekitarnya.
“Senam pagi olah raga murah meriah dan menyenangkan” tutur Nova, asal Sungayang yang sengaja setiap hari Minggu bersama keluarga dan teman-teman datang ke Lapangan Cindua Mato.
Begitupun Sri, ibu muda yang datang bersama suami dan ketiga anaknya sangat menikmati senam massal di Lapangan kebanggaan masyarakat Tanah Datar ini. "Senam bersama menyenangkan, selain adanya musik, ada instrukturnya juga ditambah bisa rekreasi bersama keluarga di seputaran lapangan Cindua Mato setelah senam usai," kata Sri.
Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi yang ikut senam bersama Kapolres AKBP. Irfa Asrul Hanafi dan Dandim 0307 Letkol. Nandang Dimyati, mengajak masyarakat menjadikan olahraga sebagai kebutuhan sehingga hidup sehat juga menjadi gaya hidup.
"Mari kita jaga kesehatan dengan rajin berolahraga, menerapkan pola hidup sehat karena sehat itu mahal, dan akan terasa sangat berharga ketika sudah sakit" tutur bupati di hadapan ratusan masyarakat yang mengikuti senam massal.
Di bawah koordinator instruktur senam Admasari, S.Pd dan 8 instruktur lainnya yang juga menjadi instruktur senam di kantor Bupati Tanah Datar, terlihat animo dan semangat masyarakat bersama-sama berolahraga sangat tinggi dan ini berarti telah memaknai sebuah pepatah “mens sana in corpore sano”, di dalam badan yang kuat terdapat jiwa yang sehat. (Hp)