Notification

×

Iklan

Iklan

Dosen IAIN Bukittinggi Bakal Jadi Khatib Shalat Idul Adha Di Payakumbuh

26 Agustus 2017 | 01:21 WIB Last Updated 2017-08-25T18:21:33Z

Payakumbuh - Shalat hari raya Idul Adha 1438 H yang jatuh pada hari Jumat, 1 September 2017 direncanakan dilaksanakan di halaman Kantor Balaikota eks Lapangan Poliko, kata Kabid Kesra, Ipendi kepada pasbana.com usai membuka rapat persiapan shalat hari Raya Idul Adha, Jumat (25/8).

Direncanakan Khatib dalam Shalat Ied tersebut Dr. Syaiful Amin, M.Ag , Dosen Pasca Sarjana IAIN Bukittinggi dan Imam shalat Ihsan Nuzula. " Untuk itu kami mengundang dan mengajak umat Muslim Kota Payakumbuh agar berkenan hadir guna melaksanakan shalat Idul Adha bersama, " ulasnya.

" Untuk itu diharapkan masyarakat yang akan melaksanakan shalat di eks Lapangan Poliko tersebut bisa mulai pukul 07.00 WIB hadir mengisi shaf yang telah disediakan, " katanya.


Sementara itu, Kepala Kemenag Payakumbuh, Asra Faber, mengatakan, sangat diharapkan kepada masyarakat, jemaah shalat Idul Adha ini untuk bisa tetap bertahan sewaktu Khatib memberikan khotbah, karena khotbah itu bagian dari shalat. Dan Hari Raya Idu Adha ini dapat makin mengeratkan kebersamaan dan kerukunan antarumat, sebutnya.

Mudah-mudahan dengan semangat kebersamaan dan harmoni, kerukunan, kita sangat berbahagia dan bersyukur pada Allah bisa rayakan Hari Raya Haji secara bersamaan, pungkasnya.

Selain dari Kemenag, turut hadir dalam rapat persiapan tersebut dari Polresta, dinas PU, Bagian kesra, PolPP dan Damkar, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Kominfo dan Bagian Protokoler. (Bayu Denura)


×
Kaba Nan Baru Update