Notification

×

Iklan

Iklan

El-Iman Ala SDIT Brilliant, Hidup di Atas Sunnah dan Bersinergi untuk Generasi Yang Madani

26 Agustus 2017 | 13:59 WIB Last Updated 2017-08-26T06:59:04Z


Tanah Datar-- Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dan pembentukan akhlak anak. SDIT Brilliant Batusangkar, laksanakan temu muka antara orang tua murid dengan para guru dan pihak yayasan Insan Berilmu yang dikemas dengan nama El-Iman.

Ketua panitia Ust. Hadi sampaikan El-Iman ini merupakan wadah kedekatan antara orang tua murid dengan guru dan semua elemen di sekolah SDIT Brilliant Batusangkar, dan ini yang pertama dilaksanakan dengan tema. "hidup di atas sunnah dan bersinergi untuk generasi yang madani". dari tema itu tentu kita harus belajar ilmu agama, agar kita bisa hidup di atas sunnah, ucapnya.

Lebih lanjut ia menuturkan bahwa kajian el iman ini merupakan bentuk dari forum silaturrahmi dan evaluasi kemajuan pendidikan anak, baik dari segi akhlak, pendidikan umum, maupun hafalan Alqur'an nya.

Untuk itu kehadiran orang tua maupun wali murid sangat diperlukan, sehingga sinergisitas antara orang tua murid dengan guru di sekolah akan terjalin dan anak-anak yang cerdas ilmunya, mantap hafalannya (hafiz qur'an), dan baik akhlaknya akan dapat kita ciptakan.

Tidak hanya itu, kegiatan yang direncanakan setiap hari jum'at sekali dalam sebulan tersebut juga diisi dengan pengajian agama, yang sangat bermanfaat bagi orang tua murid untuk meningkatkan keimanan dan sebagai pedoman dalam mendidik anak secara Islami dan sesuai sunnah Nabi Muhammad. SAW, jadi kita ummat ini tentu harus memperdalam ilmu agama, sambung Ust. Hadi.

Sementara itu ketua yayasan Ust. Yos Rizal yang turut hadir, sampaikan kegiatan ini juga sebagai sarana silaturrami kesemua elemen baik pihak yayasan, orang tua murid, guru maupun siswa/siswi sendiri, sebutnya.

Kegiatan seperti ini juga dalam rangka mendukung program pemerintah daerah Tanah Datar, seperti menjadikan masyarakat yang madani dan Kabupaten Tanah Datar, kabupaten tahfiz, ucap Yos.

Pada pertemuan kali pertama tersebut pengajian yang disampaikan ustadz Daut jelaskan tentang keutamaan 10 Dzulhijjah, seperti berpuasa, yang pada saat itu para siswa/siswi SDIT Brilliant juga melaksanakan puasa yang disunnahkan Nabi Muhammad SAW tersebut.

Selain itu ia juga menyampaikan keutamaan berqurban, hewan yang boleh diqurbankan, tata cara berqurban, dan banyak lagi keutamaan lain dibulan Dzulhijjah, yang disampaikannya. (Irfan F).

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update