Notification

×

Iklan

Iklan

Sempurnakan HUT RI ke 72, Pemko Gelar Kilas Balik di Malam Resepsi

21 Agustus 2017 | 17:13 WIB Last Updated 2017-08-21T10:13:29Z


Payakumbuh–Pelaksanan malam resepsi HUT RI Ke 72 Tahun 2017 dipusatkan di halaman Balai Kota Lapangan Paliko sangat sempurna. Melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, rencananya resepsi ini akan diadakan di Bundaran Tugu Adipura. Kemungkinan akan menggangu kelancaran lalu lintas di hari libur nasional, kegiatan ini dialihkan ke Lapangan Paliko.

Malam resepsi ini juga dihadiri ratusan warga Payakumbuh. Semarak malam resepsi ini menghadirkan pertunjukan musik bernuansa perjuangan dan hiburan rakyat, dengan bintang tamu grup mak Lepo.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia Asisten II, Amriul menyampaikan kilas balik atas terselenggaranya Hut RI ke 72, terima kasih atas dukungan semua pihak, sehingga kegiatan ini berjalan lancar, kendatipun cuaca kurang bersahabat.

Kegiatan memeriahkan HUT RI diperingati mulai dari kelurahan hingga tingkat kota Payakumbuh. Untuk tahun 2017, kota Payakumbuh bertabur hadiah dan prestasi. Di tingkat provinsi, Kota Payakumbuh meraih penghargaan kelompok tani berprestasi dan penyuluh mandiri. Di tingkat nasional, Payakumbuh juga meraih penghargaan UKS, PSM dan ANRI. 

Semua prestasi itu kita raih atas kerjasama dan sama-sama bekerja, sudah sepatutnya kita syukuri. Sejak tanggal 15 kita telah kukuhkan paskibra, rapat paripurna, upacara detik-detik proklamasi hingga penurunan bendera sorenya, dan hingga malam resepsi ini.

Suksesnya acara ini berkat dukungan warga Kota Payakumbuh yang tidak bisa disebutkan. Atas semuanya kami ucapkan terima kasih. Insyallah pawai alegoris akan kita gelar Sabtu. Semoga Indonesia semakin jaya dalam NKRI, sebut Amriul.

Sementara itu, Ketua DPRD kota Payakumbuh, Yendri Bodra Dt. Parmato Alam mengatakan, Malam ini kita bisa hadir bersama di malam resepsi HUT RI Ke 72 tahun 2017, dengan usia 72 tahun,semoga kita semakin jaya dan mandiri hadapi tantangan ke depan. Dengan kebersamaan, saling bekerjasama dan sama-sama bekerja, semua tantangan dapat kita selesaikan bersama. Dalam HUT RI ke 72, yang sangat penting adalah sejauh mana kita bisa mengimplementasikan nilai juang para pahlawan dengan mengisi pembangunan di segala bidang tampa mengenyampingkan adat basandi syarak syarak basandi kitabullah. Ini adalah tugas kita bersama, ucap Parmato Alam.

Selain malam hiburan rakyat, malam resepsi HUT RI Ke 72 tahun 2017 di Lapangan Paliko kota Payakumbuh juga dirangkai dengan penyerahan penghargaan terhadap kinerja polisi dalam membantu pemerintah memberikan pelayanan pengayoman dan keamanan kepada masyarakat yang diterima Kapolsekta Payakumbuh, Kompol Rusirwan.

Kapolsekta Payakumbuh Kompol Russirwan mengatakan kepada media online pasbana.com via selulernya, Senin (21/8), penghargaan yang didapatkan buah hasil dari penggagalan aksi perampokan di bank Mandiri, Jalan Jenderal Sudirman Kota Payakumbuh.

Aksi tersebut diduga dilakukan oleh komplotan perampok berjumlah 4 orang pada bulan April 2017 lalu.Berhasil diungkap, pelaku menjalani proses hukum yang berlaku, katanya.

Kompol Russirwan menyebutkan dalam aksi tersebut, tiga orang terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas di kakinya, sementara satu orang temannya yang sedang berada di dalam bank langsung menyerah tak berdaya.

Keempat tersangka kawanan rampok dapat dilumpuhkan setelah dilakukan pengintaian, ujarnya.

Malam resepsi ini, Kamis (17/08) dihadiri Walikota Payakumbuh, Ketua DPRD, YB. Dt. Parmato Alam bersama Ahmad Ridho, Asisten II Amriul Dt. Karayiang yang juga menjabat Plt. Sekdako, Asisten III, Kapolres, Dandim, Pimpinan OPD, tokoh masyarakat, panitia pelaksana dan undangan. (Bayu Denura)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update