Padang Panjang - Untuk kali kedua, sejarah kembali ditorehkan oleh siswa-siswi SMA Negeri 2 Kota Padang Panjang. Sebuah bendera merah putih raksasa berukuran 18x12 meter , Kamis pagi (17/8), berhasil dikibarkan di puncak Bukit Tui - Kelurahan Tanah Hitam Kota Padang Panjang.
Sebelum dikibarkan, bendera raksasa tersebut terlebih dahulu dikirab dari halaman SMAN 2 Padang Panjang menuju ke Puncak Bukit Tui dengan jarak tempuh sekitar 1,5 km. Prosesi upacara dilakukan dan diikuti oleh Anggota Sispala Boostra, Siswa-siswi SMAN 2 Padang Panjang, Perwakilan Guru,dan Kepala Sekolah SMAN 2 Padang Panjang Bapak Hendra Arinal Spd. MSi .
Pengibaran Bendera Putih Raksasa di Puncak Bukit Tui ini berlangsung dengan hikmat dan penuh penghayatan.
Seiring dengan detik-detik Proklamasi yang juga sedang berlangsung pada Upacara Peringatan Kemerdekaan RI ke 72 di Lapangan Anas Karim, Bendera Merah Putih Raksasa pun dikibarkan secara bersamaan di Puncak Bukit Tui.
Menurut ketua pelaksana Hafiz , kegiatan pengibaran bendera raksasa yang kedua ini sengaja digelar untuk meningkatkan dan memberikan motivasi kepada masyarakat agar terus mencintai dan bangga menjadi bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia.
"Yang jelas untuk menumbuhkan kecintaan terhadap bangsa Indonesia, dan SMAN 2 Padang Panjang selalu siap untuk mengibarkan bendera raksasa di puncak tertinggi Bukit Tui, " jelas Hafiz.
Kegiatan Pengibaran Bendera Merah Putih Raksasa ini didukung penuh oleh pihak Sekolah SMAN 2 Kota Padang Panjang. Hal ini ditunjukkan dengan keikutsertaan perwakilan guru dan Kepala Sekolah SMAN 2 Padang Panjang, Hendra Arinal, SPd.MSi mendaki hingga puncak Bukit Tui bersama Siswa-siswinya.
Expedisi heroik kali kedua ini lebih rapi dalam pelaksanaannya. Dimulai dengan berjalan kaki dari SMAN 2 Padang Panjang menuju Desa Tanah Hitam. Bendera Merah Putih Raksasa dibawa dengan tandu dan dipanggul oleh empat orang siswa secara bergantian.
Untuk menuju lokasi yang telah ditetapkan untuk pengibaran bendera raksasa bukanlah perkara mudah. Tantangan jalan yang curam dan licin harus ditaklukkan. Dengan kemiringan lebih dari 75° , bendera raksasa dibawa menuju ke puncak Bukit . Meski dengan berbagai halangan dan rintangan, Bendera Merah Putih Raksasa berhasil sampai di Puncak Bukit Tui.
Dengan penuh hikmat dan penghayatan, siswa-siswi SMAN 2 Padang Panjang yang berjumlah 35 orang melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera dipimpin Kepala Sekolah SMAN 2 Padang Panjang, Hendra Arinal, SPd MSi.
Dengan wajah masih berkeringat usai pendakian, para siswa sangat antusias dalam pelaksanaan kegiatan. Suasana khidmat begitu terasa saat Bendera raksasa berukuran 18 x 12 meter dibentangkan diringi Lagu Indonesia Raya berkibar di puncak bukit Tui .
Kepala Sekolah SMAN 2 Padang Panjang, Hendra Arinal, SPd MSi menyatakan pengibaran bendera merah putih di puncak Bukit Tui membuktikan bahwa siswa-siswi SMAN 2 Padang Panjang sangat antusias menyambut hari lahirnya Republika Indonesia yang ke 72.
Ia mengatakan tujuan kegiatan ini selain untuk memeriahkan HUT RI ke 72, juga sebagai sarana edukasi dan membangun jiwa patriotik, rasa wawasan kebangsaan yang tinggi bagi siswa-siswi dan masyarakat pada umumnya.
" Saya sangat mengapresiasi kreativitas para siswa dalam memperingati HUT RI ke 72 ini, Saya berharap aksi pengibaran bendera raksasa di Bukit Tui ini bisa menjadi agenda rutin dan menjadi icon penyemangat bagi pelajar di Kota Padang Panjang, " harap Hendra Arinal dalam sambutannya.
Pesona keindahan Bukit Tui dan rasa nasionalisme seakan tumbuh berlipat ganda disaat melakukan aksi pengibaran bendera, ada beberapa diantaranya terharu saat menyanyikan lagu Indonesia Raya.
Ardi , guru pendamping yang turut dalam ekspedisi pengibaran bendera raksasa ini mengaku merasa terharu bisa ikut serta dalam aksi pengibaran bendera untuk kedua kalinya ini, nuansa berbeda dirasakannya dengan aksi pengibaran raksasa kali ini.
Padang Panjang patut berbangga dengan aksi heroik semacam ini.
Budi