Padang Panjang - DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Padang Panjang merasa prihatin dan mengutuk keras atas tragedi yang menimpa etnis Rohingya di Myanmar. Sebagai wujud simpati dan empati terhadap saudara muslim etnis Rohingya, didukung oleh relawan PKS Muda Kota Padang Panjang menggalang dana kemanusiaan di Simpang PDAM Kota Padang Panjang, Jum'at ( 8/9).
" Atas nama kemanusiaan, Kami bergerak melakukan aksi penggalangan dana ," ujar Koordinator Penggalangan Dana Untuk Rohingya, Sukarso, AMd.
Upaya penggalangan dana sebenarnya sudah dilakukan beberapa hari sebelumnya. Relawan PKS Muda Padang Panjang juga bergerak menggalang dana ke sekolah-sekolah, kantor-kantor dan Pasar Pusat Padang Panjang. Dari data terakhir perolehan sudah terkumpul dana belasan juta rupiah. Dan jumlah ini akan terus bertambah mengingat antusiasme masyarakat Minangkabau dalam membantu Saudara sesama muslim cukup besar.
Sukarso yang juga Pengurus DPC PKS Padang Panjang Timur ini, menambahkan bahwa dana yang terkumpul akan langsung diantarkan oleh Tim PKS ke Muslim etnis Rohingya di Rakhine State - Myanmar.
Sukarso mengatakan, krisis Rohingya menjadi masalah yang sangat penting bagi PKS agar tidak menjadi objek berita-berita hoax yang menyebabkan persoalan pembersihan etnis Rohingya di Myanmar menjadi kabur. Dukungan dana maupun moril sangat diperlukan.
Selain aksi penggalangan dana di Simpang PDAM Kota Padang Panjang, Kader PKS Padang Panjang juga turut serta dalam aksi Peduli Rohingya di Padang, Jum'at (9/8). Aksi yang diprakarsai oleh Forum Masyarakat Minang dan 11 ormas serta partai politik ini , rencananya akan melakukan Long March dari Masjid Nurul Iman menuju Kantor Gubernur Sumatera Barat. (Bd)