Notification

×

Iklan

Iklan

Polres 50 Kota Utamakan Keselamatan Nomor Satu

25 Desember 2017 | 10:22 WIB Last Updated 2017-12-25T03:22:32Z


Limapuluh Kota - Suasana arus lalu lintas di wilayah hukum Polres 50 Kota sampai hari ini mengalami peningkatan, Polres 50 Kota terapkan rekayasa arus lalu lintas. Libur semester l tahun ajaran 2017 / 2018 yang juga bertepatan dengan libur Natal dan Tahun Baru 2018. Tampak kendaraan roda 2 dan mobil pribadi bernopol luar Sumbar berduyun-duyun masuki Sumbar. 

Sebagaimana terlihat padatnya arus pengunjung di Kelok Sembilan mengarah ke objek wisata Harau. Tidak hanya di pusat perbelanjaan dan pasar, kemacetan juga tampak di beberapa persimpangan, seperti di perempatan Tanjung Pati, untuk itu Polres 50 Kota giat lakukan pengamanan lalu lintas di titik ini.

Dikatakan Kapolres 50 Kota melalui Kanit Regiden Ipda Atmaji Sugeng. W, STK, Minggu (24/12) kepada wartawan, kita akui arus kendaraan yang melintasi wilayah hukum Polres Kab. 50 Kota saat ini mengalami peningkatan.

“Meningkatnya arus disebabkan libur sekolah, Natal dan tahun baru 2018. untuk itu, titik-titik kemacetan sudah kita tempatkan beberapa orang personil sebagaimana yang telah ditetapkan pimpinan. Tampak kemacetan terjadi dibeberapa titik objek wisata, seperti di persimpangan kantor bupati menuju Harau, perempatan Tanjung Pati menuju objek wisata Taram. Termasuk di Kelok Sembilan,” terang Kanit Regiden.

Ditambahkannya, untuk mengantisipasi kemacetan, kita sudah terapkan sistem buka tutup seperti yang terlihat saat ini. Selain itu, kita juga telah terapkan pengalihan dan rekayasa arus lalu lintas dimulai sejak pagi.

“Pengendara dari Pekanbaru kita anjurkan melewati jalur dari Ketinggian menuju arah Batu Balang via Boncah terus menuju Taram dan masuki jalur Bypass Kota Payakumbuh. Pengamanan ekstra akan kita gelar hingga pasca tahun baru. Untuk itu kita menghimbau agar pengendara patuhi aturan berlalu lintas. Kalau capek dianjurkan untuk beristirahat, agar hal yang tidak kita inginkan tidak terjadi, karena keselamatan nomor satu,” harap Kanit Regiden Atmaji. (BD)
×
Kaba Nan Baru Update