Notification

×

Iklan

Iklan

MTI Sumbar Gelar Silaturrahmi di Mesjid Istiqomah Bulakan Balai Kandi

15 Januari 2018 | 09:57 WIB Last Updated 2018-01-15T02:57:05Z


Payakumbuh - Ribuan jemaah yang tergabung dalam Majlis Ta’lim Indonesia (MTI) hadiri silaturahmi MTI Provinsi Sumatera Barat di Mesjid Istiqamah kelurahan Bulakan Balai Kandi kecamatan Payakumbuh Barat dan dihadiri langsung Pembina MTI Provinsi Sumatera Barat, Nevi Irwan Prayitno bersama Pembina MTI Kota Payakumbuh Benni Warlis beserta Ketua MTI Sumbar Emma Yohanna dan Kepala Kankemenag  diwakili Kasi Bimas Islam Endra Rinaldi, Minggu (14/1).‌

Momen silaturrahmi ini diawali dengan pelantikan pengurus MTI Kota Payakumbuh oleh Ketua MTI Sumbar Ema Yohanna. Pergantian dan Pelantikan pengurus MTI Daerah Kota Payakumbuh berdasarkan pada hasil musyawarah MTI Kota Payakumbuh yang kemudian ditetapkan dengan SK dengan Nomor : 15/SK/MTI/SB/I/2018 ditandatangani Ketua MTI Sumbar, Emma Yohanna di Padang tertanggal 14 Januari 2018. Dalam SK ini, Ketua MTI Sumbar tetapkan Hj. Anwida sebagai Ketua MTI Kota Payakumbuh untuk periode kedua, setelah sebelumnya Anwida juga menjabat posisi yang sama.

Pembina MTI Provinsi Sumatera Barat Nevi Zuarina Irwan Prayitno mengucapkan selamat kepada Ketua MTI Payakumbuh periode 2018-2022 beserta kepengurusannya.

“Selamat atas dilantiknya kepengurusan MTI yang baru. Dalam hal ini kita bisa meningkatkan ukhuwah islamiyah. Ini merupakan bukti kompak, persaudaraan. Bersatunya kita dari MTI se Sumatera Barat merupakan basis umat yang kuat. Marilah kita berpegang teguh pada tali agama Allah. Janganlah kita bersaudara karena hal dunia. Marilah kita perbanyak amalan dan zikir,” sambut singkat Nevi Irwan Prayitno.

Sementara itu Ketua MTI Sumbar, Emma Yohanna mengharapkan kepengurusan MTI yang baru untuk saling bekerjasama dan saling bergandengan tangan mendukung program pemerintah, khususnya di Kota Payakumbuh.

“Selamat pengurus baru. Majelis Ta’lim tempat menuntut ilmu yang diisi dengan kegiatan sosial kemasyarakatan. Kami sangat apresiasi dengan MTI Kota Payakumbuh yang juga beranggotakan kaum bapak, sama dengan MTI Dharmasraya, sebanding ibu dengan bapak. Mari kita bawa pulang ilmu yang didapat dari majlis ta’lim dan bergandeng membantu program pemerintah, kerjasama. Jangan bermusuhan karena beda paham dan organisasi. Terima kasih sambutan Pemko dan Pengurus MTI Kota Payakumbuh,” ucap Emma Yohanna sekaligus Anggota DPD Sumbar untuk Pusat. (BD)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update