PASBANA.com -- Komunitas Seni Kuflet merupakan organisasi yang bergerak di bidang seni. Komunitas ini didirikan pada tanggal 12 Mei 1997 (kini telah 21 tahun usianya). Pendiri Kuflet diantaranya, Prof. Dr. Mursal Esten (Almarhum), Dr. Sulaiman Juned, M.Sn, Drs. Jufri, M.Sn. Wiko Antoni, S.Sn., M.Pd, Maizul, S.E, Netti Herawati, S.S.
Para pendiri keseluruhannya adalah Sastrawan, Budayawan, dan teaterawan. Ini hari tentu mengenang 21 tahun Kuflet mengabdi untuk memajukan kesenian di Sumatera Barat khususnya dan Indonesia umumnya.
Sekaligus menapaktilasi 21 tahun Sulaiman Juned bersama Komunitas Seni Kuflet (KSK) menuangkan gagasan, konsep kekaryaan, melahirkan antologi puisi, naskah lakon (drama), melakukan penjelajahan imajinasi untuk kekayaan batin, mengasah pemikiran melalui ruang-ruang diskusi kesenian, menyiapkan pertunjukan teater untuk memanusiakan manusia, sekaligus mengabdikan diri kepada negeri melalui kesenian.
Sebagai Komunitas Seni (KSK) tentu harus dibangun dari berbagai persfektif dalam kesetaraan yang egaliter. Hal ini disebabkan KSK anggotanya berasal dari berbagai etnis di Indonesia, seperti Aceh, Minangkabau, Jambi, Jawa, Riau dan Bali.
Namun dalam aspek tertentu dapat memposisikan diri dengan pendekatan faternalistik bagi kalangan anggota muda. Diawal pendiriannya, KSK memang lebih cenderung bergiat di dunia teater saja. Namun kini KSK telah pula bergerak diberbagai bidang seni.
Sejak tahun 2011 sampai kini KSK bergerak dibidang Sastra, Jurnalistik, pelatihan musik, seni rupa, tari, penerbitan buku seperti penerbitan buku puisi, cerpen, novel dan bahkan esai. Bahkan mengelola event organizer, hal ini tentu untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.
Melaksanakan Lomba Cipta Puisi dan Baca Puisi baik untuk tingkat Sekolah Dasar sampai dengan umum.
Melaksanakan Seminar Nasional sastra dan teater, mengadakan workshop sastra dan teater, serta senirupa untuk masyarakat. KSK sesungguhnya ingin memasyarakatkan seni kepada masyarakat. Selain itu, melakukan secara rutin setiap setahun dua kali pentas teater keliling Indonesia.
Sementara itu, untuk pencerdasan anggota setiap minggu sekali melakukan latihan dasar, dan diskusi seni. Juga mengadakan latihan kepemimpinan sebab dua tahun sekali KSK melakukan peremajaan kepemimpinan. Sedangkan latihan Alam KSK lakukan setahun sekali. Latihan alam ini bertujuan agar anggota KSK peka terhadap alam dalam proses kreatifnya meruangkan karya seninya nanti.
KSK sebagai sebuah Komunitas Seni memang diharapkan dapat menjadi landasan pembinaan kesenian dimana komunitas itu berdomisili. KSK didirikan, digerakkan dan dapat dipertahankan hingga 21 tahun karena didalamnya terdapat ramuan antara kesenian dengan keimanan. Sulaiman Juned (pendiri Kuflet) menatap masa depan KSK yang dibangun dalam segala aspek, termasuk bagaimana seniman itu akan muncul ke depan dalam komunitas tersebut. Proses pendidikan seniman di Kuflet berideologikan Islam.
Pondasi kreativitaspun merupakan sebuah ideology sebagai ‘bibit unggul’ untuk menyuburkan ego dalam diri seniman. Konsep kesederhanaan atas segala ikhtiar pada ketentuan Allah. Hidup adalah pertarungan kendati segala usaha adalah hak Tuhan dalam menentukan hasilnya.
KSK selalu saja berfikir, dan bergerak tiada henti, latihan seumur hidup dan tak ada kata pensiun. Revolusi berfikir terus dan terus dilakukan sebab seni bukan tempat bagi opurtunis namun seni mengarah kepada pencarian hakikat hidup, sementara landasan ideal berkesenian di KSK memuliakan nilai moral.
KSK pada tanggal 12 Mei 2018, bertempat di sekretariatnya Jl. Dr. A. Rivai No. 146 Kampung Jambak, Kota Padangpanjang akan dilaksanakan Reuni Akbar dengan acara Baca Puisi, Diskusi lintas generasi, dan pelantikan pengurus Kuflet Periode 2018-2020. Struktur Pengurus terdiri dari Ketua Umum Soleha Hasanah Nasution, Sekretaris Umum Widi Sutrisman, Bendahara Umum Tika Elfaretta.
Sedangkan Bidang-bidangnya, Koordinator Bidang Humas Variza Oktavia, Koodinator Pelatihan/Penerbitan Ichsan Saputra, Koordinator Pertunjukan Misbahuddin, Koordinator Litbang/EO Fadli, Koordinator Sastra Munawir. Kegiatan Reuni Alumni dalam usia yang ke 21 tahun ini bertemakan “Merajut Kebersamaan Hingga Akhir Hayat” (***)