Notification

×

Iklan

Iklan

Tim I Safari Ramadan Pemda Tanah Datar Bantu Pembangunam Masjid Lubuk Jantan Sebesar Rp. 200 Juta

22 Mei 2018 | 23:28 WIB Last Updated 2018-11-17T05:46:02Z



Tanah Datar - Tim I Safari Ramadan Pemda Tanah Datar yang diketuai Bupati Irdinansyah Tarmizi, pada kunjungan pertama di Ramadan tahun ini turun ke Jorong Cempaka Nagari Lubuk Jantan Kecamatan Lintau Buo Utara. Kehadiran Tim I tersebut disambut ratusan warga setempat, Senin (21/5). 

Rombongan bupati beranggotakan sebanyak 33 orang dan langsung diketuai oleh bupati, Kepala BKD sebagai Wakil Ketua dan Kabag Umum sebagai Sekretaris tim serta penceramah H Afrizon, S.Ag yang juga menjabat sebagai Kabag Kesra di Pemda Tanah Datar. Selain itu juga terdapat 10 orang kepada OPD, sekretaris dinas, Kabid, Kasubag Protokol, dua orang ajudan serta lima orang wartawan serta sembilan orang sopir.                                                    

Pada kunjungan TSR tersebut, diawali buka bersama di Masjid Raya Nagari Lubuk Jantan, kemudian dilanjutkan shalat isya dan tarwih berjamaah. Setelah menunaikan rangkaian ibadah Ramadhan itu, bupati kepada ratusan masyarakat yang hadir menyebutkan bahwa tujuan TSR untuk menjalin silaturahim antara Pemda dengan masyarakat untuk mempererat hubungan yang telah terjalin dan menyampaikan program serta realisasi pembangunan daerah. 

"Saya hari ini dapat tugas di tim I oleh Pemda, sebenarnya kesehatan saya belum pulih total pasca operasi, lima bulan saya berulang ke rumah sakit, ini sebagai cobaan dari Allah. Kini sudah berangsur puih dan saya mengucapkan terimakasih atas doa bapak dan ibu dan berharap bisa pulih seperti biasa dan dapat memimpin Tanah Datar lebih baik lagi," sebut bupati.       

Bupati Irdinansyah juga menyebutkan berbagai program pembangunan non fisik diantaranya melahirkan delapan ribu hafiz tiap tahun, peningkatan kesejahteraan guru TPA, bantuan untuk siswa dan mahasiswa kurang mampu melalui dana bidik misi dan badan amil zakat daerah, pembinaan adat serta berbagai program non fisik lainnya. 

Untuk fisik, bupati juga berharap masyarakat mendukung penuh pembangunan yang sedang berjalan, salah satu diantaranya pembangunan irigasi batang sinamar yang bersumber dari APBN. "Pembangunannya telah berlangsung sejak 2008 silam, kini tinggal dua tahun anggaran lagi dan 2019 akan selesai, nanti akan banyak manfaat untuk perekonomian. 

Jalan kabupaten ruas Batusangkar - Lintau akan kita perlebar tahun depan dari Tanjung hingga Balai Tangah, di daerah lain dari Sungai Tarab - Salimpauang juga demikian, pengerjaannya sama pada 2019," sebut Irdinansyah. Khusus untuk program pembangunan masjid raya Lubuk Jantan, yang saat ini masjid tersebut telah dimulai pembangunan baru di depan masjid lama, Pemda juga membantu sebesar Rp.100 dan Rp.100 lagi dari dana pokok pikiran anggota DPRD dapil setempat. 

Untuk bantuan dari TSR, bupati juga menyerahkan dana sebesar Rp.10 juta untuk masjid, Rp1,5 juta dari bupati beserta keluarga untuk anak yatim dan satu set buku bacaan. 

Walinagari Lubuk Jantan, Mukhlis Dt Rajo Hitam juga menyampaikan terimakasihnya atas kunjungan Tim I ke nagarinya. Walinagari saat itu menyampaikan bahwa keberadaan konstruksi di lantai dua masjid raya tersebut setelah survey dinas PU, dinyatakan rawan rubuh karena faktor usia dan tidak sejajarnya balok penyangga. "Kini pembangunan baru telah dimulai, pembangunannya telah menghabiskan dana sebesar 1,7 miliar dan menurut rencana akan selesai dua tahun lagi dengan total anggaran sebesar Rp6 miliar," ujarnya. Masjid itu berukuran 22 x 20 meter, pembangunannya tidak bertingkat seperti masjid sebelumnya dan terdapat empat tiang tengah serta lima kubah dan diantaranya satu kubah besar. (Hp/put)                             

PILKADA 50 KOTA




×
Kaba Nan Baru Update