Padang-- Sudah menjadi tradisi bagi umat Islam di Indonesia untuk saling memberi maaf kepada sanak keluarga di hari kemenangan ini, pada Hari Raya Idul Fitri 1439 H, Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Mirza agus, SI.P menggelar acara "open house" di rumah dinasnya jalan Jendral Sudirman kota Padang. Jum'at (15/7).
Dengan mengenakan busana muslim (baju koko) Danrem ditemani istrinya, lbu Nurlely beserta anak menyambut kedatangan para tamu undangan, dari berbagai kalangan masyarakat dan para pejabat di jajaran kota Padang.
Jum'at pagi itu, usai pelaksanaan Shalat Ied di Mesjid Raya Sumatera Barat. Danrem 032/Wirabraja bersama keluarga langsung mengunjungi rumah dinas Gubernur Sumatera Barat.
Setelah itu, langsung bergegas pulang ke rumah dinas guna menyambut sejumlah tamu yang sudah hadir, untuk bersilaturahmi dan saling bermaafan.
Diantara tamu yang hadir para Prajurit beserta staff Makorem 032/Wbr, Kodim wilayah Korem 032/Wirabraja dan Dansat di jajaran kota Padang, yang ada di wilayah Sumatera Barat, ikut juga hadir ibu-ibu persit KCK. Terlihat juga beberapa pejabat Pemerintahan Kota Padang serta kalangan masyarakat umum.
Di sela-sela kesibukannya menerima tamu danrem juga taklupa memberi ucapan selamat berlebaran. "Saya beserta keluarga mengucapkan, Selamat Idul Fitri 1439 H, Taqobballahu Minna Wa Minkum Taqobball ya Kariim Barakallahu Fikum."
Danrem dan keluarga dengan sabar memenuhi permintaan untuk ber"selfie" ria dengan anggota juga masyarakat. Tentu ini sebuah kesenangan tersendir bagi warga dapat berjumpa dengannya.
"Momen Idul Fitri 1439 H adalah hari bahagia, hari kemenangan bagi umat muslim di seluruh dunia dan Ramadhan adalah ucapan rasa syukur kita rahmat yang diberikan Allah SWT kepada kita atas perjuangan menahan amarah dan hawa nafsu. " himbaunya. (Penrem032/DNA).