Notification

×

Iklan

Iklan

5 Jam Pencarian, Pemuda Tenggelam Di Telaga Koto Baru Ditemukan Tak Bernyawa

22 Juli 2018 | 19:08 WIB Last Updated 2018-11-17T06:26:53Z


Tanah Datar – 5 jam pencarian, Jaswandi Saputra (22) yang tenggelam di Telaga Koto Baru atau di Tabek Gadang Diujung, Jorong Kayu Tanduk, Nagari Aia Angek, Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar berhasil ditemukan, sekitar pukul 15.00 WIB, Minggu (22/7).

Namun naas, dengan kedalam telaga yang diperkirakan 6-8 meter tersebut, Jaswandi Saputra yang akrab dipanggil Andi warga Nagari Aia Angek, ditemukan tim pencarian dalam keadaan sudah tak bernyawa.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun dilapangan dari sejumlah keterangan warga setempat, peristiwa ini terjadi sebelumnya ketika korban ikut gotong royong bersama warga setempat membersihkan enceng gondok yang sudah memenuhi permukaan tabek gadang.

Kemudian korban melihat seorang anak kecil, Aldi (9) sedang menangis diatas rakit yang berada di tengah embung kayu tanduk dengan jarak tempuh sekitar 20 meter. Kemudian, korban dan kawannya Indra (21) berenang dari tepi embung menuju rakit tersebut. Namun saat berenang, sebelum sampai ke perahu rakit, korban terlihat kewalahan dan mencoba kembali ke tepi telaga, akan tetapi sebelum sampai di tepi, korban tenggelam.

“Andi  berada 10 meter dibelakang saya, saat saya menoleh kebelakang, Andi terlihat berhenti dan mencoba kembali ketepian. Saat itu lah teman saya berteriak minta tolong, saya pun kembali menyusulnya. Akhirnya saya menyelam dan saat itu saya tidak dapat melihat Andi,” sebut Indra.

Sementara Widia (18) dan Vani (21), yang mengaku teman kecil korban berharap Andi dapat ditemukan dalam keadaan selamat. "Andi itu teman kecilku, ia sering ke kerumah, kami bermain bersama. Saya benar-benar merasa kaget dan berduka mengetahui kejadian ini," sebutnya. 


Dari pantauan dilokasi kejadian, selain warga dan tim gabungan yang melibatkan BPBD Provinsi,  BPBD Padangpanjang, BPBD Tanahdatar, Damkar, Brimob dan Polres Padangpanjang serta PMI terus melakukan pencarian menelusuri seluruh area Tabek Gadang.

Kapolsek X Koto, AKP. Ferry Arjoni saat dikonfirmasi membenarkan telah tenggelamnya salah seorang warga saat melakukan gotong royong bersama pemuda lainnya. Pembersihan Tabek Gadang dari Enceng Gondok dimulai sejak pukul 09.00 WIB.

"Saat kita terima laporan dari warga, kita langsung turun ke lokasi dan melakukan pencairan.  Setelah tim gabungan BPBD melakukan pencarian selam 5 jam. Akhirnya, Tim berhasil menemukan korban  sekitar pukul 15.00 WIB, korban  ditemukan dalam kondisi pucat kaku dan langsung dilarikan ke RSUD Padangpanjang untuk menjalani pemeriksaan medis. Selesai pemeriksaan, korban langsung dibawa kerumah duka untuk disemayamkan,” sebut Kapolsek.

Salah seorang warga yang ikut terlibat melakukan pencarian, Ilham mengatakan, pencarian dilakukan dengan melempar jangkar ke dasar telaga dan menariknya.“ Ya, setelah 5 Jam pencarian kita berhasil menemukan jasad Andi dalam kondisi seluruh tubuhnya tertutup lumpur,” pungkas Ilham yang berhasil menemukan jasad korban. (Del)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update