Padang -- Bantuan untuk Masyarakat Lombok terus mengalir Senin (10/9), Bantuan dari Masyarakat Sumbar Riau resmi di lepas Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sumatera Barat (Sumbar) di Pelabuhan Teluk Bayur.
Bantuan ini di lepas langsung oleh Staf Ahli Wakil Gubernur Sumatera Barat Bapak Muhammad Yani dan Kepala Dinas Sosial Kota Padang, Bapak Amasril. Acara ini juga di Hadiri GM Pelindo Sumbar, Dirut Samudera Indonesia Sumbar, Kepala KSOP Pelabuhan Teluk Bayur, dan Kapten Marinir TNI AL.
Bantuan ini dilepas dengan pembunyian sirine tanda pelepasan Bantuan Kemanusiaan dari Masyarakat Sumatera Barat dan Riau.
"Bantuan ini amanah dari Masyarakat Sumbar dan Riau kepada Aksi Cepat Tanggap Sumatera Barat. Bantuan seberat 22 ton ini dilepas menuju Lombok melalui Kapal Meratus di Pelabuhan Teluk Bayur", ungkap Zeng Wellf , Head of Marketing ACT Sumatera Barat.
"Kami sungguh sangat bangga dengan keberadaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) berada di Sumatera Barat. Sungguh sangat membantu Pemerintah terutama menanggulangi bencana Nasional maupun di Sumatera Barat, " terang Muhammad Yani Staf Ahli Wakil Gubernur Sumatera Barat.
Selama saya di Lombok setiap sudut kampung selalu ada ACT. Saya sangat takjub sekali dengan ACT. Selalu cepat tanggap dalam menghadapi bencana, tutur Amasrul selaku Kepala Dinas Kota Padang.
Harapannya permasalahan Lombok ini jangan sampai surut, karena Lombok masih butuh bantuan dan Alhamdulillah dengan sokongan dari donatur, ACT telah berhasil membuat 160 shelter di Gangga Lombik Utara dari 1000 shelter yang ditargetkan oleh ACT. Mari kita semua Bersatu Bantu Lombok agar Masyarakat Lombok kembali berjala dengan normal, tutup Fadhli Septavianra, Kepala Cabang ACT Sumatera Barat.(ril)