Notification

×

Iklan

Iklan

KPU Padangpanjang Sosialisasikan GMHP

17 Oktober 2018 | 22:19 WIB Last Updated 2018-10-17T15:19:59Z

Padangpanjang – Diawali dengan senam massal, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padangpanjang menggelar sosialisasi Gerakan Melindungi Hak Pilih (GMHP) Pemilu, di Lapangan Khatib Sulaiman Bancah Laweh, Rabu (17/10).

Pada sosialisasi GMHP tersebut, Ketua KPU Kota Padangpanjang, Jafri Edi Putra menyampaikan, agar masyarakat dapat melihat dan mencek data mereka, apakah sudah terdaftar sebagai Daftar Pemilih Tetap (DPT). 

“Bagi masyarakat yang sudah mempunyai hak pilih, tetapi belum terdaftar, segeralah mendaftarkan diri. Kita berharap masyarakat Padangpanjang sudah terdaftar di DPT, agar nanti dapat terlayani dengan baik serta tertib administrasi," sebut Jafri.

Jafri juga menghimbau kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memiliki sanak saudara yang mencalonkan diri di dunia politik. Dengan itu, ASN diharapkan mampu menjaga netralitasnya, dan tidak ikut mensukseskan kampanye tersebut.

“Kami juga meminta kepada ASN untuk aktif dan berpartisipasi sebagai anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), karena saat ini TPS berjumlah 175 sangat membutuhkan tenaga yang ekstra saat pemilu mendatang,” jelas Jafri.

Sementara itu, dikesempatan yang sama, Walikota Padangpanjang H. Fadly Amran, BBA juga turut menyampaikan, bahwa data pemilih merupakan hal yang penting dalam sebuah tahapan Pemilu. 

Fadly juga menghimbau masyarakat Kota Padangpanjang yang sudah mempunyai hak pilih, untuk dapat melihat dan mencek apakah mereka sudah terdaftar sebagai peserta pemilu atau belum.

"Mari kita cek data kita apakah sudah terdaftar atau belum sebagai pemilih, jika belum terdaftar kita bisa mendaftar segera, karena pada saat pemilihan satu suara sangat menentukan" jelasnya. (Del)

IKLAN

×
Kaba Nan Baru Update