Notification

×

Iklan

Iklan

Pasar Pusat Menjadi Prioritas 100 Hari Kerja Fadly dan Asrul

10 Oktober 2018 | 22:17 WIB Last Updated 2018-10-10T15:17:21Z


Padangpanjang – Satu hari pasca ditetapkan sebagai Walikota dan Wakil Walikota Padangpanjang periode 2018 – 2023, Fadly Amran, BBA dan Drs. Asrul langsung turun lapangan mengunjungi pembangunan kawasan Pasar Pusat Padangpanjang, Rabu (10/10) siang.

Pada kesempatan itu, Fadly Amran dan Asrul yang didampingi Ketua DPRD Kota Padangpanjang, Dr. Novi Hendri, SE. M.Si serta OPD terkait, melihat-melihat kondisi pasar mulai dari Blok A hingga ke Blok C.

“Melihat kondisi pasar saat ini, teknis penempatan menurut kami sudah bagus, tinggal sistemnya serta penempatannya bagaimana. Dan ini nanti akan kita coba bahas lebih lanjut dengan OPD terkait,” sebut Fadly kepada Pasbana.com disela-sela melihat kondisi bangunan pasar pusat.

Fadly menambahkan, untuk pemindahan pedagang dari pasar penampungan kepasar yang sudah representatif, pihaknya menargetkan pemindahan secepat-cepatnya, dan ia akan menjadikan ini sebagai prioritas diprogram 100 hari kerja.



“Mudah-mudahan kita bersama mendapatkan solusi yang secepat-cepatnya sehingga tidak merugikan para pedagang. Dan kami menargetkan pemindahan pedagang dalam waktu secepat-cepatnya, dan ini akan menjadi prioritas kami dalam program 100 hari kerja,” jelas Fadly.

Selain mengunjungi pembangunan pasar pusat, Fadly dan Asrul juga mengunjungi pedagang yang berada dipasar penampungan sembari menanyakan kondisi para pedagang sekaligus sebagai ajang bersilaturrahmi. 

Berdasarkan pantauan dilapangan, para pedagang di pasar penampungan saat disambangi oleh Walikota dan rombongan terlihat sangat antusias. Pedagang berharap mereka dapat pindah secepatnya.

Pasca kunjungan kepasar pusat dan para pedagang di pasar penampungan, Walikota dan Wakil Walikota Padangpanjang mengadakan rapat dengan OPD se – Kota Padangpanjang, guna pembahasan lebih lanjut. (Del)

PILKADA 50 KOTA




×
Kaba Nan Baru Update