Notification

×

Iklan

Iklan

Bupati Pasaman Buka Open Turnamen Opel'S Cup 1 Tahun 2018

06 November 2018 | 19:15 WIB Last Updated 2018-11-06T12:15:29Z


Pasaman - Yusuf Lubis Bupati Pasaman di dampingi Desrizal Staf Ahli Pemda Pasaman membuka acara Open Turnamen Opel'S cup 1 Tahun 2018 di Lapangan bola kaki Laggung, Nagari Langgung Kecamatan Rao Utara, Selasa (6/11/2018).

Desrizal mengatakan, turunamen bola kaki adalah salah satu upaya peningkatan olahraga di Kabupaten Pasaman. Dengan harapan dapat mencetak bibit bibit atlet sepak bola untuk bertanding di turmamen yeng lebih tinggi seperti minang kabau cup dan Porprov.

Desrizal menghimbau, agar panitia mentaati rekomendasi dari PSI, diantaranya wasit  yang mempunyai lesensi, pihak keamanan dari kepolisian, serta tim kesehatan dari tenaga medis.

“Kepada Opecial dan pelatih tim yang akan bermain agar mengambil bagian untuk menjunjung sportifitas," himbau Desrizal.

Dikatakan, khusus dibidang olahraga, Pemda Pasaman saat ini sedang mempersiapkan agenda Tour de Singkarak yang harus diikuti Tgl 8 November. Bagi masyarakat yang akan menyaksikan silahkan datang ke depan halanan kantor bupati Pasaman di Lubuksikaping.

“Kemudian melalui Dinas Pemuda, Olahraga, dan Periwisata tengah mempersiapkan kematangan altet untuk mengikuti Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Barat yang akan di langsungkam di Kabupaten Padang Pariaman tanggal 19 sampai 27 November mendatang," sebutnya.

Desrizal mengatakan, khusus cabang olahraga sepak bola Pemda pasaman akan melakukakn seleksi kepada 12 kecamatan.  Siapa yang berhasil menjadi Juara nanti akan mendapatkan tiket bertanding memperebutkan piala bergulir minangkabau cup ke 2.

Sementara Wali Nagari Langung, Ilyas Ismail dalam sambutanya menghimbau kepada seluruh penonton dan peserta pertandingan ini agar bersama - sama menjaga keteriban dan menjaga keamanan.

Khusus kepada clup yag akan berlaga agar menjaga sportifitas. Serta kepada wasit bertindaklah dengan adil agar open turnamen Opel's 1 Tahun 2018 ini berjalan Lancar.

Tampak hadir, Sabar AS Angota DPRD Provinsi, Sekretaris Dinas Pemuda Olahraga, Kabag Humas, Camat Rao, Wali Nagari Langguang, Anggota DPRD dapil 4 dan Ninik Mamak, Bundo Kandung, serta ribuan masyakat untuk menonton pertandinagan Club PSL Lubuk Sikaping melawan Club Padang Silimpuan Sumatera Utara, dengan scor 1:0 kemenangan PSL Lubuk Sikaping. (Gani)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update