Notification

×

Iklan

Iklan

Irwan Prayitno : MTQ Media Perubahan Prilaku Masyarakat

05 November 2018 | 18:43 WIB Last Updated 2018-11-05T11:43:25Z


Pasaman - Gubernur Provinsi Sumatera Barat diwakili Asisten II bidang ekonomi pembangunan, Ir. Beny Warlis MM, membuka secara resmi MTQ ke 46 tingkat Kabupaten Pasaman di Kecamatan Dua Koto, Senin (5/11/2018).

Ir. Warlis MM, mengatakan, kesemarakan dalam penyelenggaran MTQ bukan faktor utama yang menjadi indikator keberhasilan sebuah kegiatan MTQ, karena tujuan akhir adalah faktor perubahan prilaku dan sikap masyarakat yang semakin relevan dengan nilai nilai alqur'an.

"Al-Qur'an tidak hanya sekedar untuk dilombakan dan didendangkan tetapi mesti menjadi pedoman dalam kehidupan", Warlis.

Dikatakan, kesemarakan dalam penyelenggaraan MTQ bukan faktor utama yang menjadi indikator keberhasilan sebuah kegiatan MTQ, dimana tujuan akhir adalah faktor perubahan prilaku dan sikap masyarakat yang semakin relevan dengan nilai nilai alqur'an.

"Al-Qur'an tidak hanya sekedar untuk dilombakan dan didendangkan tetapi mesti menjadi pedoman dalam kehidupan," sebutnya.

Benny warlis mengajak masyarakat, mari kita jadikan pelaksanaan MTQ dijadikan media pendorong untuk memperkuat kecintaan kita kepada Al-Quran.

“Mari kita bangun kegiatan MTQ yang mampu melahirkan kader kader kafilah MTQ Sumatera Barat yang berpotensi dan menjadi kebanggaan kita di tingkat nasional dan internasionl," ajaknya. (Gani)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update