Notification

×

Iklan

Iklan

Aplikasi Pelayanan Administrasi Kependudukan Online Dilaunching di Padangpanjang

26 Desember 2018 | 20:48 WIB Last Updated 2018-12-26T13:48:16Z


Padangpanjang – Mempermudah masyarakat dalam pelayanan administrasi, Pemerintah Kota (Pemko) Padangpanjang melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) melaunching Aplikasi PADUKO (Pelayanan Administrasi Kependudukan Online) di Hall Lantai III Balaikota, setempat, Rabu (26/12).

“Pelayanan administrasi online ini dirancang sebagai instrument untuk kemudahan masyarakat dalam pelayanan administrasi kependudukan, dengan dilaunchingnya aplikasi ini masyarakat dapat mengakses segala keperluan secara online tanpa harus ke kantor,” sebut Wakil Walikota Padangpanjang Drs. Asrul.

Asrul mengatakan, pelayanan administrasi kependudukan yang dapat diakses masyarakat yakni seperti pengurusan KK, pengurusan E-KTP, pengurusan Akte, pengurusan pindah datang atau keluar dan pengurusan kartu identitas anak.

“Pada prinsipnya pelayanan yang diberikan berupa pelayanan yang terbaik, agar nantinya masyarakat bisa merasa puas dan terjalin kerjasama yang baik antara masyarakat dan pemerintah,” jelasnya.

Dikesempatan yang sama, Kepala Bidang Pegelolaan Informasi Administarasi Kependudukan dan Pemanfaatan Data, Dinas Pengendalian Penduduk, KB, Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Sumbar, Ezeddin Zain, SH, ME menyampaikan apresiasi dengan terselenggaranya kegiatan ini.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena tanpa adanya inovasi ini, pelayanan akan berjalan lebih lambat, mudah-mudahan dengan aplikasi ini dapat mempermudah masyarakat mengurus dokumen kependudukan khususnya di Kota Padangpanjang,” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan secara simbolis penyerahan dokumen perjanjian kerjasama dan pemanfaatan data, buku profil kependudukan dan agregat Kota Padangpanjang Tahun 2018. (Del)
×
Kaba Nan Baru Update