Padangpanjang - Upacara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia (RI) ke - 73 tingkat Kota Padangpanjang berlangsung khidmat dilapangan Anas Karim setempat, Kamis (3/1).
Walikota Padangpanjang, H Fadly Amran, BBA sebagai inspektur upacara membacakan amanat Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, mengajak seluruh jajaran untuk senantiasa menebar energi kebersamaan, merawat kerukunan, menempatkan diri diatas dan untuk semua kelompok dan golongan. Sesuai dengan tema HAB kali ini, yakni jaga kebersamaan umat.
"Mari kita jaga kebersamaan dan keutuhan sesama anak bangsa, hindari segala ujaran, prilaku, dan sikap yang bisa menimbulkan luka bagi sesama saudara, hindari dan jauhi saling menebar benci, melempar fitnah keji, menyuburkan penyakit hati dan melukai hati antar sesama anak negeri," ucapnya.
Saat dikonfirmasi Pasbana.com, Fadly menambahkan, bahwa Pemko Padangpanjang juga sudah maksimal berupaya meningkatkan keimanan dan ketaqwaan masyarakat (imtaq) melalui program-program keagamaan, guna mendukung terwujudnya Padangpanjang Kota Serambi Mekkah.
"Berbagai program keagamaan selalu kita dukung dan kita anggarkan melalui APBD Kota Padangpanjang yang setiap tahunnya hampir mencapai angka lebih kurang 9 milyar. Dan kita juga sangat mengapresiasi dan mendukung rencana Kemenag untuk menyelenggarakan program pendidikan keagamaan/MAPK, dan kami dari pemko siap menyediakan lahan yang bertempat dikawasan Islamic Center," jelasnya.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Kemenag Kota Padangpanjang, Gusman Piliang menyampaikan, pada tahun 2019 ini selain program keagamaan, pihaknya juga meminta agar ada regulasi terkait memerangi penyakit masyarakat seperti LGBT, HIV/AIDS dan Narkoba.
"Saya berharap sekali, Pemko Padangpanjang membuat Perda atau Perwako tentang regulasi adanya penyakit masyarakat yang berkembang saat ini, seperti LGBT dan lainnya. Sehingga dengan regulasi tersebut kita bisa memeranginya," harap Gusman.
Dikesempatan tersebut juga diserahkan penghargaan Satya Lencana kepada para guru yang telah berkiprah selama puluhan tahun oleh Walikota didampingi unsur forkopimda dan OPD, serta diakhiri dengan senam massal dari RA se - Kota Padangpanjang. (Del)