Notification

×

Iklan

Iklan

Millenial Road Safety Festival 2019 di Padangpanjang Akan Diikuti 3.000 Peserta

06 Februari 2019 | 20:29 WIB Last Updated 2019-02-06T13:29:49Z


Padangpanjang - Sukseskan Millenial Road Safety Festival 2019, Polres Padangpanjang menggelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral bersama 5 pilar keselamatan lalulintas, di Aula Endra Dharmalaksana, Rabu (6/2).

Kapolres Padangpanjang, AKBP. Cepi Noval, SIK pada kesempatan tersebut mengatakan, kegiatan Millenial Road Safety Festival 2019 merupakan festival keselamatan di jalan yang melibatkan kaum milenial (kaum muda). 

“Program Bapak Kapolri ini merupakan suatu kegiatan yang bertujuan untuk memberikan kesadaran berlalulintas bagi kaum Millenial, dengan kegiatan ini diharapkan mereka akan menjadi Pelopor Keselamatan bagi masyarakat lainnya,” sebut Cepi. 

Cepi menambahkan, lebih kurang 3.000 remaja usia layak berkendara di Wilayah Hukum Polres Padangpanjang, akan berpartisipasi dalam kegiatan Millenial Road Safety Festival 2019 yang puncaknya direncanakan pada 10 Maret 2019 di lapangan Khatib Sulaiman Bancah Laweh.

Dengan rangkaian kegiatan yakni, deklarasi dan penandatanganan dukungan terhadap kegiatan Millenial Road Safety Festival 2019, Jalan Sehat Millenial, Senam kolosal Millenial, Safety Riding / Driving, dan Millenial Entrepreneur Expo.

“Mudah-mudahan lebih dari 3.000 masyarakat yang datang pada saat hari puncak, sehingga masyarakat kita paham dalam berlalu lintas dan dapat menciptakan kamseltibcarlantas serta zero incident,” jelasnya.

Sementara itu, Wakil Walikota Padangpanjang Drs. Asrul, yang turut hadir berharap dengan adanya acara Millenial Road Safety Festival ini, masyarakat Padangpanjang dapat tertib dalam berlalu lintas khususnya kaum milenial.

“Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mengutamakan keselamatan berlalu lintas, khusus untuk kaum milenial yang sering melanggar peraturan berlalu lintas,” pungkas Asrul. (Del)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update