Notification

×

Iklan

Iklan

Siswa SMP Islam Al-Azhar 39 Bukittinggi, Belajar Wirausaha di Program Market Day

26 Februari 2019 | 13:34 WIB Last Updated 2019-02-26T06:34:18Z

Bukittinggi - Seluruh Siswa, Orangtua dan Guru SMP Islam Al-Azhar 39 Bukittinggi, gelar acara Market Day di halaman sekolah.

Market Day adalah kegiatan jual beli makanan dan minuman ringan yang dibuat sendiri oleh siswa yang dibantu orangtua wali murid SMPI Al-Azhar 39 Bukittinggi.
Aneka ragam makanan dan minuman sehat ini di gelar dengan tampilan lapak yang menarik, penuh kreasi dan warna warni agar menjadi daya tarik para pembeli. 

Ketua Yayasan Pendidikan Al-Azhar Bukittinggi Mira Febrina SH mengatakan, "Kegiatan Market yang digelar hari ini untuk menumbuhkan jiwa enterprenuership atau wirausaha siswa SMPI Al-Azhar 39 Bukittinggi sedini mungkin. 


Harapannya di kegiatan ini, anak-anak belajar memiliki keyakinan dalam berwirausaha dengan ide dan inovasi sendiri-sendiri. Selasa, (26/02).

Salah seorang guru SMPI Al-Azhar 39 Bukittinggi yang juga sebagai Ketua Pelaksana Market Day, Tiya Efti Saputri S.Pd menambahkan, "Program ini atas kerjasama guru, orangtua dan siswa untuk dipersiapkan sekitar 1 minggu sebelumnya agar acara ini berlangsung sukses."

Kita bagi mereka berkelompok sehingga masing-masing punya produk makanan dan minuman ringan andalan. Selain itu dengan adanya kegiatan ini siswa belajar membuat perencanaan, produksi, penjualan hasil produksinya sendiri yang dibantu oleh orangtuanya, ujar Tiya.


Menanggapi kegiatan tersebut, Rensi Martin orang tua siswa kelas VII SMPI Al-Azhar 39 Bukittinggi mengatakan, kami sangat mendukung sekali kegiatan seperti ini karena menurut kami sejak dini ditanamkan jiwa wirausaha kepada anak-anak agar jangan selalu punya cita-cita sebagi pegawai. 

Selain itu, sejak dini kreatifitas anak dibentuk semenjak anak duduk di bangku sekolah. Bagus, bagus sekali Al-Azhar buat seperti ini, kami dari perwakilan orangtua bangga. (Rizky)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update