Notification

×

Iklan

Iklan

Nofi Candra: Karya Akademis Adrul Nafis Sangat Berharga Untuk Kemajuan Pendidikan Kita

30 April 2019 | 20:25 WIB Last Updated 2019-04-30T13:25:21Z
Anggota DPD RI asal Solok - Sumatera Barat, Nofi Chandra ( foto : Dok. Ist )

Jakarta, - Nofi Candra yang merupakan anggota DPD RI asal Solok - Sumatera Barat mengacungi jempol pada Adrul Nafis yang memberikan karya ilmiahnya ke Pemkab Solok melalui Wakil Bupati. 

Menurut dia,  pendapat ilmiah lebih nyata dan dapat dipertanggungjawabkan,  kemudian kata dia,  Pemkab Solok perlu mempertimbangkan hasil penelitian alumni dari Universitas Negeri Padang itu. 

" Membangun Daerah itu memang memerlukan kajian ilmiah,  Saya dukung Adrul Nafis mempresentasikan hasil penelitian itu di hadapan pakar pendidikan dan akademisi dari Perguruan Tinggi, "ungkapnya,  Selasa (30/4)

Ia berharap kepada putera Nagari Muaro Paneh itu agar terus berjuang supaya konsep pendidikan yang ia tawarkan ke Pemkab Solok bisa diterima.

Sebelumnya,  Alumni Program Studi Pendidikan Sejarah Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Padang Adrul Nafis menyerahkan hasil penelitian yang telah diuji secara akademik kepada Wabup Solok agar hasil penelitian itu bisa bermanfaat bagi daerah itu. 

Terlebih Pemkab Solok, saat ini sedang giat menggaungkan pilar pendidikan sebagai salah satu pilar pembangunan daerah. 
Hal senada diucapkan oleh putera Nagari Muaro Paneh, Risko Mardianto kepada media ini.  Kata dia, upaya Pemerintah Kabupaten Solok dalam memajukan pendidikan perlu didukung oleh semua pihak terutama akademisi dan praktisi pendidikan. 

" Salah satu yang bisa diberikan kepada daerah seperti yang dilakukan oleh Adrul Nafis ini, " Ungkap Risko Mardianto yang aktif sebagai pengamat Hukum dan Pemerintahan di Solok.

Ia juga memuji Nofi Candra yang mendukung Adrul Nafis.  "Saya kaget juga Pak Nofi Candra merespon,  padahal beliau di Jakarta dan setahu saya kawan-kawan wartawan yang menyebarluaskan informasi jadi mungkin beliau tahu dari berita yang terbit,  tapi respon beliau yang begitu cepat dan juga mendukung tentu patut diapresiasi, " Papar Risko. 

Hal yang sama juga dilakukan Risko Mardianto terhadap Wabup Solok yang juga mendukung konsep pendidikan yang ditawarkan oleh Adrul Nafis melalui karya ilmiahnya.(NR)

IKLAN

×
Kaba Nan Baru Update