Payakumbuh - Disamping mengikuti senam bersama rakyat, Laboratorium Puskesmas Tarok dibawah naungan Dinas Kesehatan kota Payakumbuh juga melakukan pemeriksaan kesehatan gratis terhadap pedagang Pasar Padang Kaduduak dan karyawan/karyawati Dinas Koperasi dan UKM Payakumbuh, Jumat (26/4) di kawasan Pasar Rakyat II Padang Kaduduak.
Dikatakan salah seorang Petugas Laboratorium Puskesmas Tarok, Endang, kegiatan yang diselenggarakannya pihaknya disambut cukup antusias masyarakat.
“Dengan cara meningkatkan pola hidup sehat mulai dari diri sendiri dan keluarga, kita harapkan pola hidup sehat ini bisa mengakar meruput di kehidupan masyarakat kota Payakumbuh. Karena dengan pola hidup sehat masyarakat bisa memperkuat keutuhan pola kehidupan bangsa kita," terang Endang.
Ditambahkan Endang, pihaknya berharap, masyarakat yang hadir saat ini mulailah menjaga pola hidup sehat dari diri sendiri.
Serta mengajak lingkungan sekitarnya untuk ikut menjaga kesehatan dan melakukan pencegahan penyakit sedini mungkin.
Sementara salah seorang peserta cek kesehatan gratis, Tito Suryadi, merasa beruntung saat hadir di kawasan pasar rakyat II Padang Kaduduak. Dia mengatakan, selain bisa mengikuti dan menerapkan pola hidup sehat melalui senam bersama, kita juga bisa melakukan pemeriksaan kesehatan gratis yang di gelar Dinas Kesehatan Payakumbuh. (BD)