Sawahlunto - Keluarga besar Restoran Soto Pami Silungkang menggelar buka puasa bersama ratusan anak yatim serta masyarakat , Senin (13/5).
"Suatu kebahagiaan tersendiri bagi kami atas kesediaan anak yatim dan masyarakat untuk menghadiri undangan dari kami," ujar Fahmi Zaini atau akrab disapa Datuk Pami, pemilik Soto Pami Resto.
Acara buka puasa bersama di Soto Pami Resto yang berlokasi di Jalan Lintas Sumatra (Jalinsum) Silungkang ini merupakan bentuk syukuran memasuki bulan Suci Ramadhan 1440 H.
"Sebelum kita benar-benar kembali melakukan aktifitas jual beli kembali pasca tutup diawal bulan Ramadhan ini, terlebih dahulu kita membagi rezeki dengan undang anak yatim berbuka puasa bersama," ucap Datuak Pami.
Buka bersama sore ini didahului dengan kata sambutan oleh Datuak Pami sebagai "sipangka". Diteruskan kata sambutan oleh pengurus Yayasan Yatim Piatu Yapansil, Aswan Basri dilanjutkan dengan do'a bersama.
Saat berbuka puasa sore ini, undangan yang hadir disuguhi makanan khas Soto Silungkang. Tampak undangan menikmati suguhan dari Soto Pami sambil bercengkrama akrab setelah berpuasa hari ini.(dyko)