Wali Nagari Bukik Limbuku, Kecamatan Harau, Kabupaten 50 Kota, Dody |
Limapuluhkota - Penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 27 April yang lalu telah usai. Pesta Demokrasi masyarakat dalam Pemilihan Calon Presiden hingga Anggota Legislatif untuk lima tahun kedepan bahkan sudah bisa diketahui hasilnya khusus bagi Calon DPRD Tingkat II melalui perhitungan rekap C1 dimasing-masing TPS.
Meski menyisakan banyak Pro dan Kontra dalam Penyelenggaraannya, bagi masyarakat Kabupaten Limapuluhkota, khususnya Wilayah Hukum Kecamatan Harau termasuk dalam kategori kondusif.
Hal tersebut disampaikan oleh Wali Nagari Bukik Limbuku Dody melalui telpon selulernya, Senin (6/5) siang. Ditambahkannya, tingkat partisipasi masyarakat serta kesadaran yang timbul guna mensukseskan Pemilu 2019, terealisasi dengan baik.
"Terimakasih kepada semua lapisan masyarakat Harau yang telah ikut serta menjaga keamanan dalam gelaran Pemilu beberapa waktu lalu. Kita sangat mengapresiasi hal tersebut", ungkap Kapolsek Harau.
Dody menambahkan, dirinya juga sangat mengapresiasi kinerja KPU Kabupaten, Bawaslu serta pihak Kepolisian dan TNI yang telah mengawal dan menjaga keamanan Pemilu sehingga berlangsung dengan aman dan damai di Kecamatan Harau khususnya masyarakat saya di Kenagari Bukik Limbuku.
"Saya secara pribadi menyampaikan rasa terimakasih kepada KPU, Bawaslu, TNI-Polri dan masyarakat atas berlangsungnya pemilihan presiden serta legislatif dengan aman, damai dan lancar", imbuh Dody.
Dengan telah berlangsungnya pemilihan umum beberapa waktu lalu, Dody mengharapkan masyarakat dapat menghormati proses demokrasi yang sedang berlangsung. Dody juga berharap bagi semua lapisan masyarakat agar bersabar menunggu pengumuman hasil Pemilu pada tanggal 22 Mei mendatang.(dyko)