Notification

×

Iklan

Iklan

Jambore Tingkat Provinsi, Wakil Ketua TP PKK Kota Padangpanjang Berikan Support untuk Para Kader

18 Juni 2019 | 21:15 WIB Last Updated 2019-06-18T14:15:21Z


Padangpanjang – Ikuti Jambore PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) di Lapangan Cindua Mato Batusangkar, Kader PKK Kota Padangpanjang mendapatkan motivasi dan dukungan langsung dari Wakil Ketua TP PKK Nova Era Yanthy, Selasa (18/6).

Wakil Ketua TP PKK Nova Era Yanthy memberikan motivasi dan dukungan kepada kader agar bisa tampil secara maksimal karena akan berjuang membawa nama Padangpanjang. Dimana kegiatan jambore tersebut telah berlangsung sejak kemaren (17/6).

"Kami mendo'akan semoga kader PKK Padangpanjang mampu memberikan yang terbaik, bahkan mampu merebut juara umum pertama," ungkap Wakil Ketua TP PKK saat itu.

Dukungan dari Wakil Ketua TP PKK, membuat para kader sangat bersemangat tampil dalam lomba ekspose Ketua TP PKK Kecamatan yang dilaksanakan di Aula Sekretariat PKK Tanah Datar, selang waktu yang hampir bersamaan, dari Lapangan Cindua Mato kader PKK dari Padangpanjang menampilkan lomba Similulasi PAAR (Pokja I).

Usai penampilan dari para kader, Wakil Ketua TP PKK menuju stand UP2K Kota Padangpanjang, disana ia sangat kagum atas stand Kota Padangpanjang, dan dikesempatan itu ia juga menerima bingkisan dari Ketua TP PKK Provinsi.

Lomba yang telah selesai dilaksanakan oleh kontingen Kota Padangpanjang, seperti lomba stand up comedy yang dilaksanakan kemaren malam usai kontingen mendaftarkan diri, dan pada hari ini, usai pembukaan langsung menampilakan diri dalam lomba parade yel-yel. (Del)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update