Payakumbuh - Salahsatu kandang ayam milik warga, Jasriton di Kelurahan Kapalo Koto Ampangan ambruk akibat angin kencang yang melanda wilayah tersebut sejak beberapa hari terakhir, untuk membantu mengurangi beban yang ditanggung oleh warga, jajaran Lurah dan Babinsa Koramil 01/Pyk bersama masyarakat menggelar Gotong Royong untuk membantu membersihkan puing-puing reruntuhan kandang itu.
Lurah Kapalo Koto Ampangan Taufikur Rahman, S.IP bersama Babinsa Serka Darman Dedi, Sertu Afrizaldi, Serda Hasan Basril, Serda Edi boy tampak bersama Ketua RW Syafrizaldi, LPM nasril dan 15 orang warga lainnya melakukan pembersihan kepada kandang yang roboh agar dapat dibangun kembali untuk dipergunakan sebagai kandang ayam yang baru dan tentunya akan lebih kokoh dan tahan dari angin kencang.
"Dalam kegiatan kali ini, kami melakukan gotong royong untuk menghemat waktu dan membantu mengurangi beban tenaga masyarakat, kapanpun kami siap turun langsung ke lapangan," ujar Babinsa, Kamis (4/7) kepada wartawan.
Jasriton, pemilik kandang ayam nampak sangat senang dan bersyukur atas perhatian Babinsa Kelurahan Kapalo Koto ampangan Serka Darman Dedi bersama rekan-rekan dari koramil 01 yang turut membaur dengan masyarakat membantu gotong royong kadang ayam itu.
"Kami turut berterimakasih kepada RW, RT, Lurah, dan masyarakat lainnya yang telah membantu, mudah-mudah an segala usaha di balas kebaikan oleh yang maha kuasa," ujar Jasriton.
Sementara itu, Danramil 01/Pyk - Dandim 0306/50Kota mengatakan TNI dimanapun dan kapanpun akan siap membantu masyarakat, apapun kesulitan yang dialami oleh masyarakat akan segera dibantu untuk meringankan melalui tenaga para Babinsa.
"Semoga kehadiran Babinsa bermanfaat bagi masyarakat dan semoga usaha yang dilakukan dibalas dengan pahala yang setimpal oleh Allah, kami selaku TNI akan terus bersinergi dalam menciptakan NKRI yang aman dan nyaman," ujar Danramil. (BD)