Padangpanjang - Memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke XXXVI, Pemerintah Kota (Pemko) Padangpanjang melaksanakan Upacara di halaman Kantor Balaikota setempat, Senin (9/9).
Walikota Padangpanjang H. Fadly Amran, BBA yang bertindak sebagai Inspektur Upacara saat membacakan amanat dari Menteri Pemuda dan Olah Raga Imam Nahrowi menyampaikan bahwa kesehatan jasmani menjadi salah satu pemacu lahirnya bibit atlit yang unggul dari kalangan para pelajar maupun generasi muda.
"Dengan kesehatan Jasmani yang bagus, terutama adik-adik pelajar kita, maka akan memudahkan lahirnya bibit-bibit yang berpotensi menuju pentas nasional dan dunia dimasa selanjutnya,” ucapnya.
Pada moment upacara itu, Walikota Fadly Amran juga menegaskan para Aparatus Sipil Negara (ASN) untuk tidak melakukan praktek Korupusi Kolusi dan Nepotisme (KKN).
"Satu-satunya yang menjadi prinsip bagi saya adalah anti Korupsi Kolusi dan Nepotisme. Walau satu rupiah pun akan saya perangi. Ini janji saya pada kehidupan saya sampai mati," Kata Walikota Fadly.
Usai pelaksanaan upacara, Fadly juga menyerahkan bantuan dari Kementerian Perdagangan sebagai Daerah Tertib Ukur dan Pasar Tertib Ukur secara simbolis kepada Dinas Perdagangan Koperasi UKM Kota Padangpanjang yang diterima oleh Kepala Dinas Perdagangan Koperasi UKM Kota Padangpanjang Arpan, SH, berupa 2 Unit timbangan ukur ulang dan 200 unit timbangan digital 15 kg.
Dikesempatan tersebut, Walikota Padangpanjang bersama unsur Forkopimda juga turut menyaksikan aksi Beladiri Tarung Drajat perwakilan dari seluruh daerah di Sumatera Barat (Sumbar). (Del)