Notification

×

Iklan

Iklan

Siswa SD 58 Nunang Daya Bangun Ikuti Pembinaan Dari TNI

13 September 2019 | 22:43 WIB Last Updated 2019-09-13T15:43:29Z

Payakumbuh, Pasbana - Tak ingin generasi muda usia sekolah mengalami kemerosotan mental, disikapi serius oleh Babinsa Koramil01/Pyk - Kodim 0306/50 Kota, Serda Edi Boy Tampubolon. Dirinya datang ke SD 58 Payakumbuh yang terletak di wilayah binaannya di Kelurahan Nunang Daya Bangun, Jum'at (13/9).

Bersama kepala sekolah dan guru pendamping, disana bapak TNI itu memberikan pengertian dan pemahaman tentang kebangsaan, moral, dan cara berperilaku baik kepada siswa-siswi.

Kepala SD N 58 Payakumbuh Susilawati, S.Pd mengapresiasi kehadiran Babinsa Koramil01/Pyk yang telah memberikan bantuan, arahan, dan motivasi terhadap anak anak didiknya.

"Kami tidak ingin keinginan belajar anak didik kami kurang, dengan kehadiran babinsa memberi motivasi, semoga dapat meningkatkan semangat mereka untuk meraih apa yang dicita-citakan, selain itu lingkungan sekolah yang dekat dengan pasar juga menjadi tantangan bagi kita untuk menjaga anak-anak didik dari hal-hal yang bisa memberi pengaruh negatif," kata. Susilawati.

Dedi Hendri, warga Nunang Daya Bangun mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Babinsa ini.

"Sebagai warga masyrakat sekitar sekolah SDN 58 kami sangat berterima kasih dengan kegiatan tersebut, semoga dengan kegiatan ini diharapkan para siswa yang sekolah disini disamping bisa mendapatkan ilmu pendidikan juga nantinya mempunyai moral dan perilaku yang lebih baik," ujar Hendri. (BD)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update