Notification

×

Iklan

Iklan

Dinas P3A Gelar Sosialisasi Pemenuhan Hak Perempuan Penyandang Disabilitas

12 November 2019 | 20:23 WIB Last Updated 2022-06-27T08:37:48Z


Padangpanjang -  Tingkatkan kepedulian masyarakat terhadap hak perempuan disabilitas, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) gelar sosialisasi pemenuhan hak  perempuan penyandang disabilitas dalam rangka advokasi perlindungan perempuan Provinsi Sumbar di aula hotel Aulia, Padangpanjang, Selasa (12/11).

Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Padangpanjang, Sonny Budaya Putra, AP, MSi dalam sambutannya mengatakan, bahwa persoalan yang sering ditemui di masyarakat, yakni masih kurang optimalnya upaya pengarusutamaan hak perempuan penyandang disabilitas.

"Melalui Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (PPKB P3A) Kota Padanglanjang, kita berusaha untuk melakukan upaya percepatan pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas," ucapnya.

Disamping itu, Sonny mengatakan, bahwa Pemko Padangpanjang juga telah menetapkan beberapa kebijakan diantaranya, pembangunan sarana dan prasarana publik berorientasi kepada pemenuhan hak penyandang disabilitas, pemberian bantuan dan paket sembako dalam rangka HUT disabilitas. Serta pelatihan bahasa isyarat bagi stakeholder dan berupaya untuk mendapatkan bantuan melalui pemerintahan provinsi berupa kursi roda.

"Semoga kedepannya kita akan tetap berupaya untuk dapat melengkapi sarana dan prasarana yang di butuhkan penyandang disabilitas sebagai wujud pelaksanaan dan pemenuhan hak penyandang disabilitas," ucapnya.

Pada kesempatan yang sama, Kasi Perlindungan Anak dan Perempuan Provinsi Sumbar, Quartifa Evari Hamdiana SKM, MM memgatakan, bahwa kegiatan ini  untuk mewujudkan disabilitas yang terlindungi dari tindak kekerasan.

"Serta mewujudkan organisasi penyandang disabilitas sebagai wadah pemenuhan hak dan peningkatan SDM, dan mewujudkan kepedulian masyarakat terhadap pemenuhan hak perempuan penyandang disabilitas," tambahnya.

Turut hadir Kepala Dinas, unsur forkopimda, pengurus cabang pengumpulan penyandang disabilitas Indonesia (PPDI), komisi II DPRD, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan provinsi beserta jajaran dan tamu undangan lainnya. (Del)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update