Notification

×

Iklan

Iklan

Wujudkan SDM Unggul, Pemkab Tanah Datar Terus Berinovasi

07 November 2019 | 21:57 WIB Last Updated 2019-11-07T14:57:34Z


Tanah Datar - Berbagai kegiatan inovasi dan motivasi dilakukan untuk mendukung pelaksanaan komitmen Pemerintah Kabupaten Tanah Datar di bawah kepemimpinan Bupati Irdinansyah Tarmizi dan Wakil Bupati Zuldafri Darma periode 2016 - 2021 yang menjadikan pembangunan kualitas Sumber Daya Manusia salah satunya melalui sektor pendidikan sebagai prioritas pembangunan.

Motivasi diberikan seperti pemberian reward studi banding internasional bagi siswa berprestasi, reward umrah bagi aparatur sampai komitmen yang menekankan bahwa tidak ada masyarakat Tanah Datar yang putus sekolah karena persoalan tidak ada biaya, karena Pemda bersama BAZNAS telah menganggarkan dana tersendiri untuk persoalan ini.

Namun tentunya, keberhasilan peningkatan pendidikan tidak hanya pada faktor anak didik saja, namun tentunya tenaga pendidik, guru dan kepala sekolah yang berkompeten dan profesional juga menjadi faktor penentu tercapainya cita-cita tersebut.

Hal itu terungkap seperti yang disampaikan Bupati Tanah Datar diwakili Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Riswandi saat membuka Bimbingan Teknis Menulis dan Inovasi Pembelajaran (Inobel) bagi Kepala Sekolah dan Tenaga Pendidik se-Kecamatan Lima Kaum, Rabu (6/11/2019) di SDN 01 Lima Kaum.

“Atas nama Pemerintah Daerah, kami menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) yang menggagas kegiatan ini, sehingga nantinya akan tercipta tenaga pendidik yang berdaya guna dan mempunyai kompetensi yang profesional,” sampai Riswandi.

Tidak hanya itu, tambah Riswandi, selepas Bimtek ini tentu diharapkan juga peserta mampu menghasilkan karya tulis dalam bentuk buku, artikel ataupun Penelitian Tindakan Kelas (PTK). “Seorang tenaga pendidik, baik guru ataupun kepala sekolah tentu akan lebih mudah untuk naik pangkat apabila sudah pandai menulis dan melahirkan sebuah buku, karena itu menjadi salah satu syarat utama baginya untuk naik pangkat sebagai ASN,” tukas Riswandi.

Sementara itu, Ketua K3S Kecamatan Lima Kaum Desrianti menyampaikan, kegiatan Bimtek dilaksanakan selama 3 hari yang dipusatkan di SDN 01 Lima Kaum. “Bimtek dilaksanakan dari 6 sampai 8 November ini, dengan menghadirkan 60 peserta dari 30 sekolah di mana masing-masing sekolah mengirimkan Kepseknya bersama seorang guru atau tenaga pengajar,” ujarnya.

Desrianti juga menyampaikan, Bimtek bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM Kepsek dan tenaga pengajar yang ada di Kecamatan Lima Kaum. “Dengan menulis dan melahirkan Inovasi Pembelajaran, tentunya kualitas akan lebih baik lagi, sehingga para siswa sebagai generasi penerus akan lebih berkualitas dan nantinya bisa bersaing saat menempuh penddidikan di perguruan tinggi ataupun di dunia kerja,” ungkapnya.

Dalam momen itu juga ada penyerahan buku karya guru-guru yang sudah jadi, seperti Desrinelti dengan judul buku Antara Cinta dan Pekerjaan serta buku Jelajah Puisi dengan Metode Konstruktivisme. Kemudian Tetri judul buku Jadikan Hatiku Permatamu, dan juga Wisiwi Ayu Syafni judul buku Mengantung Asa Meraih Impian dan Asyik Belajar PKN Bersama Discovery Learning.

Selanjutnya ada Irma Aldiani judul buku Mutiara Berselimut Debu, juga ada Desrianti judul buku Melancong IPA dengan TTS, dan Melukis Cakrawala, serta Aline untuk Ibu. Kemudian Evita Zamharira judul buku Kuikuti Sinar Cahayamu, dan terakhir Dian Afriza judul buku Steps Into Jannah. (put)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update