Notification

×

Iklan

Iklan

Ciptakan Miliader Baru, Genpro Agam Gelar Pelatihan Kewirausahaan Milenial

26 Januari 2020 | 20:23 WIB Last Updated 2020-01-26T13:32:34Z


Bukittinggi, Pasbana.com --  Global Entrepreneur Profesional (Genpro) Chapter Agam menyelenggarakan acara Pelatihan Kewirausahaan untuk generasi muda. Kegiatan ini digelar di Hotel Dymens Bukittinggi selama satu hari, Minggu (26/1).

Tercatat sebanyak 50 anak muda dari Agam dan Bukittinggi mengikuti acara ini. Sebagian besar dari peserta merupakan pelaku usaha pemula dari berbagai sektor.

Kegiatan ini menghadirkan dua orang narasumber diantaranya Owner Sanjai Ummi Aufa Hakim, Luqmanul Hakim serta Vice President Genpro Area Sumbar, Husnul Fikri Novel. Kedua narasumber saling berbagi materi terkait membangun mindset kewirausahaan serta strategi memulai dan membangun usaha.

Husnul Fikri Novel yang merupakan pimpinan Genpro Sumatera Barat saat diwawancarai mengatakan bahwa Genpro hadir untuk melahirkan wirausahawan baru.


"Anak muda harus memiliki keberanian untuk beewirausaha. Dengan berwirausaha anak milenial bisa mengatur jam kerja sendiri, penghasilan sendiri, dan bisa pula membuka lapangan kerja sendiri" sambung Husnul yang juga owner salah satu Minimarket ini.

Pasca acara ini peserta akan mendapatkan program mentoring bisnis club yang diselenggarakan Genpro Chapter Agam secara berkala.


"Melalui Mentoring Bisnis Club anak muda yang telah mengikuti acara ini akan mendapatkan program pendampingan mulai dari upgrade pemahaman bisnis, hingga memonitoring perjalanan bisnis mereka" ujar Wahid Suharto, President Genpro Chapter Agam.

Wahid melanjutkan Genpro Chapter Agam berkomitmen untuk lahirkan miliarder-miliarder baru dari Kabupaten Agam dan itu berasal dari kalangan milenial.(rf)

PILKADA 50 KOTA




×
Kaba Nan Baru Update