Notification

×

Iklan

Iklan

Dewan Pendidikan Kota Padangpanjang Periode 2019-2024 Dilantik

10 Maret 2020 | 20:00 WIB Last Updated 2020-03-10T13:00:43Z


Padangpanjang - Sebanyak 11 orang Dewan Pendidikan Kota Padangpanjang periode 2019 - 2024 dilantik Walikota Padangpanjang H. Fadly Amran, BBA Selasa (10/3) di Hall Lantai III Balaikota setempat.

Dewan pendidikan dilantik berdasarkan keputusan Walikota No. 51 Tahun 2020. Dimana, mereka merupakan para praktisi dan pemerhati dunia pendidikan di Kota Padangpanjang.

Dewan Pendidikan tersebut diketuai oleh Fauziah Fauzan El -Muhammady, SE, Akt, M. Si dan beranggotakan Drs. Deswandi M. Kes, Drs. Dalius Rajab, Dr. Azrul Jamaan Datuak Endak Kayo Nan Kuniang, Yendri Junaidi, Lc, MA, Mahfus Mustia, Lc, Drs. Alfiar Datuak Tunaro, Drs. Fahrizal Alwis, MA, Firdaus, S.Pd, Jasriman, S.Ag, dan Sudarman Chatib Sulaiman Datuak Barbanso.

Walikota Padangpanjang, H. Fadly Amran, BBA mengatakan bahwa Dewan Pendidikan memiliki tugas sebagai dewan pertimbangan terhadap misi misi pendidikan di Kota Padangpanjang serta memberikan pertimbangan terhadap tata kelola pendidikan.

"Sehingga ada cek and balance. Saking pentingnya pendidikan di negara kita ini, perlu adanya cek and balance," ungkap Fadly.

Lebih lanjut, Fadly meminta ada keterlibatan dewan pendidikan setiap rapat terkait dengan pendidikan. "Saya mau setiap rapat pemerintahan yang berkaitan dengan pendidikan ada dewan  pendidikan yang mewakili," ucapnya.

Dewan pendidikan, dikatakan Fadly hendaknya bisa menyampaikan serta  menyalurkan masukan dari para orang tua atau komite sekolah kepada Pemerintah Kota (Pemko) Padangpanjang.

Terkait dengan program beasiswa guru dan murid juara, dewan pendidikan diminta untuk memperhatikan sejauh mana realisasinya.  Fadly membuka ruang kepada dewan pendidikan untuk memberikan masukan dan kritikan. "Tegur kami sebelum DPRD menegur kami," tegas Fadly.

Sebagai sebuah organisasi, dewan pendidikan, perlu manajerial dan komunikasi yang baik secara internal maupun eksternal. Kemudian dewan pendidikan harus memiliki program kerja yang tersusun dengan rapi.

"Semoga program-program kerja dari dewan pendidikan dapat diemban dengan baik. Terimakasih atas dedikasinya," pungkas Fadly. (Del)

IKLAN

×
Kaba Nan Baru Update