Notification

×

Iklan

Iklan

Pemkab Pasbar Terima Bantuan APD dari Incasi Raya Group

20 April 2020 | 21:55 WIB Last Updated 2020-04-20T14:55:31Z


Pasbar -  PT. BTN-PMS dibawah naungan Incasii Raya Group menyerahkan bantuan 500 Alat Pelindung Diri (APD) kepada Pemerintah Daerah kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), di rumah Dinas Bupati Pasbar, Senin (20/4/2020).

Bantuan APD tersebut berupa baju lengkap dengan Face Shield (Helm atau penutup muka) dan sarung tangan. Penyerahan bantuan APD dari PT. BTN-PMS oleh Nasrul Syam didampingi Pimpinan Kebun PT. PMS Frenzi Marwan, diterima langsung oleh Bupati Pasaman Barat H.Yulianto.

"Semoga APD ini bisa bermanfaat untuk Tim Satgas Pasbar dan nisa menambah jumlah APD yang ada, sebab kita semua tahu, kemungkinan APD kita saat ini masih kurang." Ujar Nasrul Syam, Senior State Manager Incasi Raya Group dan Gunas Group melalui Senior State Manager PT. BTN - PMS.

Bupati Pasaman Barat, H Yulianto menyampaikan, pihaknya sangat mengapresiasi atas bantuan APD yang diberikan oleh Incasi Raya Group dan Gunas Group tersebut.

"Jumlah APD di Pasaman Barat sampai saat ini memang masih minim jumlahnya dan belum mencukupi untuk seluruh Tim Medis ataupun Tim Satgas yang sedang bekerja di lapangan dan ini merupakan bantuan dalam bentuk kepedulian dalam memutus mata rantai penyebaran (covid-19)," terang Yulianto.

Dikatakannya, APD ini merupakan salah satu fasilitas untuk alat perlindungan diri Tim Medis ataupun Tim Satgas Covid-19, semoga APD yang telah di berikan oleh Incasi Raya Group dan Gunas Group ini, dapat digunakan dan disalurkan kepada garda terdepan kita, baik itu tim covid-19 yang di rumah sakit maupun tim yang kontak langsung di lapangan ataupun tim di posko perbatasan nantinya.

"Alhamdulillah bantuan ini kita terima dan saya atas nama pemerintah Daerah Pasbar mengucapkan terimakasih banyak atas bantuan ini," pinta Yulianto. (Ron)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update