Notification

×

Iklan

Iklan

Tim Satgas Covid-19 NDB Bakal Perketat Awasi Keluar Masuk Warga

18 April 2020 | 19:13 WIB Last Updated 2020-04-18T12:13:27Z


Payakumbuh - Wakil Walikota Payakumbuh H. Erwin Yunaz, SE,MM didampingi Lurah Nunang Daya Bangun (NDB) memberikan arahan dan motivasi kepada Satgas Covid-19 NDB terkait SOP (Standar Operasional Prosedur) dalam pencegahan penularan virus Covid-19 di Posko Nunang, Sabtu (18/4).

Selanjutnya disampaikan Wakil Walikota Payakumbuh, H. Erwin Yunaz, SE,MM dengan didirikannya Posko Covid-19 ini agar menjadi sumber informasi bagi warga kita tentang bahayanya virus Covid-19, serta pengawasan menjadi lebih dekat langsung melekat kepada masyarakat.

"Kami dari Gugus Kota berharap kepada Tim Satgas Covid-19 NDB agar memberdayakan seluruh lapisan masyarakat kita untuk bersama-sama dalam pencegahan penularan Covid-19, masyarakat bisa mendonasikan bantuan dalam bentuk apapun, misalnya bisa membuat masker dengan kain untuk dibagikan kerumah-rumah warga,” harapnya.

Dalam waktu dekat ini, kata Erwin Yunaz, kami gugus kota akan mengalokasikan bantuan konsumsi untuk tim satgas di masing-masing kelurahan. Kami minta kepada tim satgas menyampaikan kepada warga agar mengurangi intensitas keluar dari rumah, karena saat ini jumlah ODP meningkat, kami minta warga agar patuhi Instruksi pemerintah.

Sementara itu, salah satu Tim Satgas Covid-NDB Yeri Eka Putra, dalam waktu dekat akan dibuat portal masuk ke wilayah Kelurahan Nunang Daya Bangun agar masyarakat yang keluar-masuk Nunang Daya Bangun bisa diawasi secara ketat. Karena tercatat 39 ODP yang tercatat di Posko Satgas Covid-19 NDB sampai saat ini.

"Secepatnya kita akan buat portal masuk di Kelurahan kita, agar kita tidak kecolongan dalam mengawasi warga yang keluar-masuk ke kelurahan kita," tegas Yeri.

Terpisah salah satu pemuka masyarakat H. Yonaldi menambahkan, seluruh lapisan masyarakat Nunang Daya Bangun  harus tegas dan berkomitmen bersama dalam pencegahan penularan virus Covid-19. (BD)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update