Limapuluh Kota - Upaya pemuda serta masyarakat Nagari Sitanang, Kecamatan Lareh Sago Halaban untuk mencegah penyebaran virus Corona agar tidak merebak ke kampung mereka, patut diacungi jempol.
Atas kesadaran bersama, warga setempat bergotong royong, saling bahu membahu untuk mendirikan posko penanganan penyebaran Covid-19. "Ada 2 posko yang sedang proses. Alhamdulillah, semua warga bersemangat dan pendirian posko demi warga kesehatan warga juga," terang Hardison Datuak Tulahir Walinagari Sitanang, Minggu (10/5) malam kepada wartawan.
Dua posko yang disiagakan tersebut, yakni posko di gerbang masuk ke nagari yang berada di Jorong Balai Malintang dan posko di Jorong Coran. "Setiap orang yang akan masuk kenagari, harus disterilkan dan didata. Posko ini penting untuk awasi perlintasan orang," ucapnya lagi.
Kemudian, katanya, posko tersebut dioperasikan selama 24 jam dan dijaga oleh pemuda. "Mudah-mudahan virus Corona ini cepat berlalu," harap Hardison. (BD)