Solok Pasbana.com,- Dengan semangat Kemerdekaan puluhan Pemuda Jorong Pangkua kociak Nagari Taruang Taruang Kec.IX koto Sungai Lasi Kabupaten Solok bergerak bersihkan sungai, Selasa (18/08).
Gotong royong pembersihan sungai dilakukan pemuda secara swadaya, yang nantinya sungai tersebut akan dimanfaatkan pemuda jorong setempat sebagai sarana budidaya ikan terang.
Nampak hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala Jorong Alisul Padri didampingi Yuhendri yang akrab disapa pak Hendro, Kasi Pelayanan Nagari Taruang-Taruang .
Mardius Pemuda Peduli Nagari kepada pasbana.com menjelaskan gotong royong pembersihan bandar air ini dilakukan agar saluran air menjadi lancar sehingga tidak terjadi bencana banjir.
Dan diharapkan masyarakat tidak lagi membuang sampah ke sungai, sehingga air sungai menjadi lancar, indah dan asri.
Maka kita akan memanfaatkan sungai tersebut untuk budidaya ikan yang dikelola oleh pemuda dengan melepaskan ikan ke sepanjang sungai tersebut hasil panen ikan tersebut akan dimanfaatkan oleh warga sekitar, terangnya.
" Dengan dimanfaatkannya sungai tersebut maka kelestarian lingkungan akan terjaga menjadikan sungai bersih dan menjadi produktif ," ungkap Mardius.
Dalam kegiatan tersebut warga memanfaatkan alat seadanya seperti cangkul dan sabit, pemuda membersihkan sampah, semak belukar dan rerumputan di sepanjang sungai tersebut.
Ketua Pemuda Taruang Taruang Husnal Petra,S.Pd memberikan apresiasi dengan kegiatan sosial yang telah dilakukan oleh pemuda, kegiatan ini tentunya dengan memanfaat sungai ini menjadi tempat pemeliharaan ikan akan menjadikan pemuda mandiri dan kreatif memanfaatkan sungai mati menjadi berguna dan menghasilkan.
Ucapan terima kasih kepada para donatur dan perantau yang ikut berpartisipasi membeei dukungan dan mendukung penuh kegiatan pemuda selama ini, tanpa dukungan dan kerjasama semua pihak pemuda tidak akan bisa bergerak dengan sendirinya, tutupnya.(Nal).