Padang Panjang – Wali Kota Padang, H. Mahyeldi Ansharullah menjadi Pembicara Kuliah Shubuh Mubarakah di Masjid Nurul Amri Kota Padang Panjang, Minggu (17/01/2021).
Dalam tausyiahnya, Wako Mahyeldi menekankan pentingnya pembinaan generasi muda jika kita berharap bangsa Indonesia dan Ummat Islam pada umumnya kembali disegani.
"Untuk terwujudnya negara yang kuat, kita harus memberikan perhatian serius kepada generasi muda. Bekal keimanan menjadi modal yang sangat penting, dengan harapan menjauhkan mereka dari kemungkaran, sehingga bangsa ini selalu diberkahi Allah SWT," Jelas Buya Mahyeldi.
Buya juga menekankan untuk seluruh elemen masyarakat dapat menghadirkan sosok generasi muda yang dijelaskan dalam Al Qur'an Surat Al Kahfi ayat 14.
" Ada 3 karakter utama yang disebut Pemuda Al-Kahfi yaitu berdiri dengan gagah dan kuat, lantang dan berani menyuarakan kebenaran, dan memiliki Idealisme dalam hidup, " urai Walikota Padang ini.
Walikota Mahyeldi juga mengingatkan agar kita tidak mengikuti langkah-langkah setan yang selalu bertujuan menggiring orang beriman dari cahaya kepada kegelapan.
" Oleh sebab itu, tugas kita terutama orang tua untuk membentengi anak-anak kita sejak dini dari hal-hal yang merusak keimanan mereka," tegas Mahyeldi.
Diakhir tausyiahnya, Wako Mahyeldi mengingatkan hadirin jamaah Sholat Shubuh untuk senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Nampak hadir diantara jamaah Walikota Padang Panjang Fadly Amran beserta jajaran Pemerintah Kota Padang Panjang, Ketua Dewan Pengurus Tingkat Daerah (DPTD) PKS Kota Padang Panjang Ir. Amrizal, tokoh masyarakat dan ninik mamak.
Melengkapi kunjungan di Kota Padang Panjang, Walikota Mahyeldi yang juga Ketua DPTW PKS Sumatera Barat menyempatkan untuk mengisi ceramah agama di Yayasan Markazul Qur'an Sumbar - Silaing Bawah Kota Padang Panjang.
Didampingi oleh Ketua DPTD PKS Padang Panjang Ir. Amrizal, Buya Mahyeldi memotivasi kepada penghafal Al-Quran untuk tetap bersemangat dan tekun.
Lembaga Tahfidz Markazul Qur'an Sumbar yang dikelola oleh Ustadz Idris Al Hafidz ini telah banyak melahirkan Hafidz dan Hafidzah sejak didirikan pada tahun 2007 . (DN)