Mimika – Atlet Tarung Derajat kebanggaan Kota Padang Panjang, Nur Rahimah berhasil menyumbangkan medali perunggu di PON XX 2021 Papua, Selasa (12/10).
Masuk dalam rombongan atlet Sumatera Barat di klaster Mimika, Nur Rahimah masuk semifinal dan bertanding di GOR Eme Neme Yaure, Mimika, Minggu (10/10). Personel Satpol PP Damkar Kota Padang Panjang itu, bertanding di tarung bebas putri kelas 45,1-50 kg.
Di semifinal ini, Ima –begitu ia akrab dipanggil—harus mengakui ketangguhan petarung asal Jawa Tengah, Vinka Widyaningrum dengan skor telak 0-3. Di final, Vinka kalah dari petarung tuan rumah dan hanya mendapatkan medali perak. Sementara Ima bersama dengan semifinalis lainnya dari Jawa Barat mendapat perunggu.
“Harapannya, Ima tentu inginkan mendapatkan medali emas. Namun, Ima harus mengakui lawan lebih tangguh dan unggul. Semoga capaian ini menjadi motivasi bagi Ima untuk mengembangkan diri dan lebih berprestasi ke depan untuk mengharumkan nama Kota Padang Panjang dan Sumatera Barat,” katanya dikutip dari laman Kominfo Padang Panjang.
Perolehan medali Ima ini, mendapat apresiasi dari Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano, mengaku bangga dengan capaian tersebut. “Semoga ke depan, Ima semakin berprestasi dan membanggakan kita semua,” kata Fadly.
Untuk cabang Tarung Derajat di PON XX, kontingen Sumbar mendapat satu perak dan dua perunggu. Medali perak disumbangkan Vebi Sasmita yang bertanding di kelas 54,1-58 Kg. Sedangkan satu perunggu lainnya disumbangkan Hendhika Ramadhan. (Rel/bd)