Notification

×

Iklan

Iklan

Wakil Ketua DPRD Sumbar Irsyad Syafar Serahkan Bantuan 10 Hand Tractor Untuk 10 Kelompok Tani

19 Oktober 2021 | 14:03 WIB Last Updated 2021-10-19T08:26:40Z

Payakumbuh -- Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumbar fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Irsyad Syafar menyalurkan bantuan Alsintan (alat mesin pertanian) dengan 10 unit hand Tractor roda 2 untuk 10 kelompok tani (keltan) di Kota Payakumbuh. Penyerahan bantuan dilakukan di Kantor Dinas Pertanian Kota Payakumbuh secara simbolis, Selasa (19/10/2021).


Menurut Irsyad Syafar, bantuan tersebut merupakan bagian dari upaya memaksimalkan hasil pertanian di Kota Payakumbuh. Dengan adanya alsintan, petani bisa lebih mudah dalam melakukan pekerjaan. "Di Sumbar insyaAllah akan digenjot dalam sektor pertanian," ujarnya.

"Alhamdulillah ada 10 kelompok tani menerima bantuan alsintan hand Tractor di Payakumbuh, dan hendaknya kelompok yang menerima bantuan ini, bisa melakukan perawatan dengan baik, agar bantuan menjadi berkah, " ujarnya. 



Irsyad Syafar juga menyebut, bahwa dirinya akan terus mengupayakan bantuan dalam sektor pertanian di Kota Payakumbuh. memaksimalkan pertanian perlu diwujudkan sehingga produksi pertanian semakin meningkat. 

Menurut kepala dinas pertanian Kota Payakumbuh Depi Sastra dalam sambutannya, bantuan alsintan sangat membantu dalam sektor pertanian, "hendaknya dimanfaatkan semaksimal mungkin, jangan lupa dibersihkan setelah dipakai, dan dilakukan perawatan dengan baik, dan terima kasih kepada Ustdz Irsyad Syafar yang telah menyalurkan," paparnya. (Yudhi) 

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update